Wakapolres Rohil Berikan Bantuan Sembako Kepada Warga Terdampak Positif Covid-19

BAGANSIAPIAPI, Suaralira.com -- Wakapolres Rohil Berikan Bantuan Sembako Kepada Warga Terdampak Positif Covid-19 di Kec Bangko. Rabu, 21 April 2020 pada pukul 10:30 WIB.
 
Penyerahan bantuan sembako kepada warga terdampak positif covid-19 oleh Waka Polres Rohil Kompol James IS Rajagukguk SIK MH dan pengecekan Pos ppkm mikro yang turut di hadiri oleh Kapolsek Bangko Kompol Sasli Rais SH, Bhabinkamtibmas Kel Bagan timur Aipda JL Sitorus, Bhabinkamtibmas Kel Bagan Punak Meranti Bripka Gusmanto, Bhabinkamtibmas Kep Labuhan Tangga besar Bripka Suratman, dan Babinsa Kel Bagan Timur Serda Juwali.
 
Giat yang di laksanakan antara lain Pengecekkan 5 lokasi Posko PPKM Mikro yang ada di wilkum Polsek Bangko Polres Rohil yakni posko PPKM Kep Labuhan Tangga Kecil, posko PPKM Kep Labuhan tangga hilir, Posko PPKM Kel Bagan Timur, dan Posko PPKM Bagan Barat.
 
Sosialisasi dan Himbauan kepada maayarakat Tentang Pemberlakuan Pembatasan kegiatan Masyarakat Mikro (PPKM Mikro) serta Pendisiplinan protokol kesehatan covid-19 dalam rangka Implementasi Inpres No 06 Tahun 2020, Pergub Riau No 55 Tahun 2020 dan Perbup Rohil No 52 Tahun 2020 tentang peningkatan disiplin dan penegakan hukum protokol kesehatan dalam pencegahan dan pengendalian Covid-19.
 
Dan dilanjutkan dengan pemberian bantuan Sembako kepada masyarakat yang di nyatakan positif covid-19 yang sedang melaksanakan isolasi mandiri. Dalam kesempatan ini di lakukan pemberian 20 paket sembako kepada masyarakat yang di nyatakan positif covid-19 di wilkum Polsek Bangko Polres Rohil sebagai wujud kepedulian antar sesama dan di harap dapat membantu selama masih menjalani isolasi mandiri di rumah masing masing. (hms/J Manik/sl)