Polsek Panipahan Laksanakan Giat Posko PPKM Mikro dan Pendisiplinan Prokes Covid-19

Panipahan, Suaralira.com -- Polsek Panipahan laksanakan giat Posko PPKM (Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat) Mikro dan Pendisiplinan Protokol Kesehatan Covid-19 dalam Rangka Implementasi Inpres No 06 Tahun 2020, Pergub Riau No 55 Tahun 2020 dan Perbup Rohil No 52 Tahun 2020. 
 
Dilaksanakan di Depan Posko PPKM Panipahan Jalan Tenaga RT 03 RW 06 Dusun Tengah Kep Panipahan Kec Pasir Limau Kapas, pada hari Kamis, 29 April 2021 sekira pukul 12.00 Wib s/d selesai.
 
Kegiatan yang dilaksanakan oleh Kanit Binmas Polsek Panipahan BRIPKA F NASUTION, Kanit Provos Polsek Panipahan BRIPKA CRISTONI, Danpos Ramil Panipahan SERMA HERI KALMAN, Bhabinkamtibmas Kep Panipahan BRIPKA P SIREGAR, Ketua RT 03 RW 06 CHENG HUT antara lain :
 
- Cek Suhu, Membagikan masker, sangsi tehadap pelanggar protokol kesehatan yang melewati Posko PPKM Mikro Kep Panipahan Kec Pasir Limau Kapas.
 
- Memberikan himbauan supaya jaga jarak aman Fisik, 1 - 2 meter.
 
- Menghimbau masyarakat agar selalu menggunakan masker. 
 
- Menghimbau masyarakat agar sering mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir.
 
- Menghimbau untuk mematuhi Mengurangi Mobilitas di Luar Rumah.
 
Mensosialisasikan Inpres No 06 Tahun 2020, Pergub Riau No 55 Tahun 2020, Perda No 04 Tahun 2020 dan Perbup Rohil No 52 Tahun 2020, tentang Pendisiplinan dan Penegakan Hukum bagi pelanggar protokol kesehatan.
 
Kapolres Rohil, AKBP Nurhadi Ismanto SH SIK saat di konfirmasi melalui Kapolsek Panipahan, Iptu Boy Setiawan SAP MSi mengatakan, dilaksanakannya kegiatan agar masyarakat Selalu mematuhi protokol kesehatan, guna pencegahan virus Corona Covid 19 di wilkum Polsek Panipahan.
 
Menyampaikan kepada masyarakat yang Melintas agar bisa lebih memahami/mengerti maksud dan tujuan himbauan tersebut dan dapat dilaksanakan.
 
Kapolsek Panipahan, Iptu Boy Setiawan menambahkan, 3 (Tiga) Orang Pasien yang terpapar Covid 19 telah dinyatakan Sembuh dari Covid 19.
  
Selama giat Posko PPKM Mikro dan Pendisiplinan Protokol Kesehatan Covid-19 situasi berlangsung aman dan kondusif. "Tutup Iptu Boy Setiawan. (hms/J Manik/sl)