Indragiri Hulu, Suaralira.com -- Kodim 0302/Inhu melaksanakan Serbuan Vaksin dalam rangka upaya membantu pemerintah memerangi covid-19. Yang dilaksanaan di Makodim 0302/Inhu Jl R Suprapto Kelurahan Sekip Hilir, Kecamatan Rengat, Kabupaten Indragiri Hulu dengan targed 500 orang yang akan dilaksanakan selama Dua hari tanggal 09 dan 10 Juli 2021 yaitu hari Jum'at dan Sabtu.
Komandan Kodim 0302/Inhu Letkol CZI Eko Supri Setiawan SSos MHan mengucapkan banyak terima kasih kepada masyarakat yang telah bersedia untuk divaksin. Kesediaan dari masyarakat ikut vaksin itu juga sebagai bagian bela negara. Sebab dengan divaksin masyarakat akan sehat maka secara otomatis bisa berjuang bersama – sama membangun negara sesuai dengan bidangnya masing – masing.
Saat ini kita semua sedang berjuang membela negara dari pademi Covid-19. Untuk itu peran serta masyarakat sangatlah diperlukan, sebab tanpa bantuan dari masyarakat sangatlah mustahil pandemi ini akan segera berakhir. "Ujar Dandim.
Dandim juga menghimbau kepada masyarakat yang uda di suntik Vaksin untuk tetap mematuhi protokol kesehatan, bukan berarti setelah di suntik kita kebal dari serangan Virus Covid-19.
Yang terpenting kita harus tetap semangat walaupun dalam situasi Covid-19, mari bersama-sama kita putuskan penyebaran Virus Corona ini. "Ungkap Dandim. (prs/sl)