Peresmian Jalan di Teluk Mengkudu, Bupati Sergai Harap Peningkatan Infrastruktur Dukung Ekonomi Kerakyatan

Sergai, SuaraLira.com -- Pemerintah Kabupaten Serdang Bedagai (Pemkab Sergai) terus melakukan peningkatan infrastruktur dan perbaikan pembangunan yang menjadi akses dibeberapa wilayah.
 
Hal tersebut dikatakan Bupati Sergai H Darma Wijaya yang didampingi Wabup H Adlin Umar Yusri Tambunan ST MSP saat menghadiri syukuran pembangunan jalan di 3 (tiga) desa di Kecamatan Teluk Mengkudu, Jumat, (29/10/2021). Adapun tiga desa yang disambangi Bupati yaitu Desa Pematang Setrak, Desa Pasar Baru dan Desa Liberia.
 
Saat di lokasi awal kegiatan di Dusun VII Desa Pematang Setrak, Kecamatan Teluk Mengkudu, Bupati Sergai H Darma Wijaya mengemukakan jika peningkatan infrastruktur ini mendukung peningkatan ekonomi kerakyatan yang tentunya diharapkan dapat menyejahterakan masyarakat.
 
Pembangunan infrastruktur khususnya jalan ini, diharapkan memberikan dampak bagi masyarakat dalam menjalankan roda perekonomian di wilayah masing-masing. Pembangunan infrastruktur ini merupakan kebutuhan dasar, dimana pemerintah akan tetap hadir di tengah-tengah masyarakat,” katanya dihadapan Anggota DPRD Sergai Sugiatik SAg dan Hari Ananda SPd MSP, Kadis Kominfo Drs H Akmal AP MSi, Kadis Perkim Sofyan Suri, Camat Teluk Mengkudu, Dra Sri Rahayu, para Kades se-Kecamatan Teluk Mengkudu, tokoh Agama, tokoh masyarakat dan masyarakat sekitar.
 
Secara rinci Bupati menyebut jika pembangunan jalan di Desa Pematang Setrak tahun 2021 yaitu pemeliharan ruas jalan Liberia–Pematang Setrak Kecamatan Teluk Mengkudu dari dana APBD dengan panjang 467 m x 3,5 m jalan hotmix. Kemudian peningkatan ruas jalan Pasar Baru-Pematang Setrak juga bersumber dari dana APBD dengan panjang jalan yang di bangun 863 m x 3 m berupa jalan hotmix.
 
Dengan adanya pembangunan ini, saya berharap kepada seluruh masyarakat Desa Pematang Setrak, Pasar Baru dan Liberia khususnya, agar bersama-sama menjaga dan merawat setiap pembangunan yang di bangunan oleh Pemkab Sergai. Jika jalan mulus, Insya Allah ekonomi akan bagus,” pungkasnya.
 
Anggota DPRD Sergai Hari Ananda mengutarakan, selaku Anggota DPRD sekaligus perwakilan masyarakat Kecamatan Teluk Mengkudu mengucapkan terima kasih kepada Pemkab Sergai yang telah menepati janji politiknya saat berkampanya untuk membangun infrastruktur jalan di Kabupaten Tanah Bertuah Negeri Beradat, khususnya di Kecamatan Teluk Mengkudu.
 
Kami berharap pembangunan infrastruktur seperti jalan, jembatan dan irigasi dapat terus digenjot guna mempercepat laju perekonomian masyarakat di Kabupaten Sergai. Dengan infrastruktur yang baik maka masyarakat yang mayoritas memiliki lahan pertanian dan berprofesi sebagai petani, dapat meningkatkan hasil panenya sehingga kesejahteraan petani juga meningkat,” ujarnya.
 
Sementara itu Kepala Desa Pematang Setrak, Suprapto mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada Bupati dan Wakil Bupati atas peresmian jalan yang telah dibangun di Kecamatan Teluk Mengkudu, khususnya di Desa Pematang Sertrak.
 
Semoga dengan pembangunan jalan ini, laju perekonomian masyarakat dapat berjalan dan meningkat lebih baik lagi dan pembangunan ini dapat terus dilanjutkan dimasa yang akan datang,” ungkapnya. (Darman S/sl)