Pekanbaru, Suaralira.com -- Anggota DPRD kota Pekanbaru Pangkat Purba SH dari Partai Demokrat Komisi III melakukan Reses di Halaman Pos Yandu Jalan Lobak RW V Kelurahan Delima LIGAKO Kecamatan Bina Widya Kota Pekanbaru, Minggu Sore (14/11/2021).
Dalam reses yang dihadiri Ketua RW 05 terdiri dari RT 01, RT 02 dan RT 03 serta perangkatnya juga Tokoh tokoh masyarakat dan warga masyarakat tempatan dengan antusias menyambut kedatangan Pangkat Purba SH Anggota DPRD Kota Pekanbaru di RW 05 yang terdiri dari Tiga RT 01, RT 02 dan RT 03 serta Tokoh Masyarakat dengan tetap menjaga protokol kesehatan (Prokes).
Sebelum menampung aspirasi warga tempatan Pangkat Purba menyampaikan agar warga tetap menjaga kesehatan dan disiplin dalam Prokes. Pangkat Purba dikomisi tiga yang mengurus permasalahan pendidikan, kesehatan, Dinas Pendidikan Olahraga dan Pemadam Kebakaran.
Dalam Reses ini telah menampung aspirasi Tokoh Masyarakat seperti H Syahdanur menyampaikan tentang hal pendidikan Magrib mengaji dimana Gurunya ada beberapa orang yang belum bisa digaji oleh pengurus Masjid dimana hal ini nantinya akan dibantu oleh Pangkat Purba begitu juga masalah majelis taklim ibuk ibuk.
Darmawi sebagai Penyuluh Kesehatan juga menuturkan tentang posyandu dimana makanan tambahan balita berupa kacang padi kalau dapat disampaikan ke pemerintah kota agar dapat dianggarkan sehingga balita dapat lebih terperhatikan dan lampu lapangan badminton belum ada semoga dapat untuk diadakan dan pangkat Purba membantunya
Hernauda Hamid tokoh wanita dan ex pendidik mohon Sudi kiranya dapat melanjutkan usulan usulan yg sebelumnya disampaikan kepada anggota dewan yang telah duduk semoga apa apa yang telah dijanjikan ke warga masyarakat dapat dipenuhi janji janjinya sesuai keinginan warganya. Sehingga warga tidak kecewa apa yang diharapkannya.
Pangkat Purba menanggapi dan memenuhi apa yang telah diminta oleh warga masyarakat dan nantinya hal hal lainnya akan disampaikan dalam Rapat Rapat didewan seperti rapat paripurna. Masalah penyuluh keluarga berencana, perlunya olahraga dan lampu penerangan lapangan badminton.
Mengenai aspirasi warga ini, Pangkat Purba langsung menanggapi dengan memberikan sumbangan. Hal lain yang berhubungan dengan yang lainnya "Insyaa Allah aspirasi ini saya tampung dan segera akan ditindaklanjuti secepatnya, "ujar Pangkat Purba. (Jeff/sl)