Pasaman(Sumbar)Suaralira.com Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP.PKK) Kabupaten Pasaman, berhasil menyabet empat juara, dari lima kategori penilaian yang diselenggarakan TP. PKK Provinsi Sumatera Barat tahun 2021.
Sementara, dalam ajang lomba jambore tingkat ProvinsiSumatera Barat yang berlangsung di Kota Pariaman, kontingen jambore PKK Pasaman, dipimpin langsung Ketuanya Ny. Susi Benny Utama, kembali menggondol banyak prestasi dan piala.
“Alhamdulillah, kader PKK Pasaman mampu berprestasi bagus di tingkat Provinsi Sumatera Barat, dan ini menjadi motivasi bagi seluruh pengurus dalam mengimplementasikan 10 program pokok PKK di Kabupaten Pasaman,” ujar Ny. Susi Benny Utama, di sela-sela acara lomba jambore di Pantai Kata, Pariaman.
Dijelasan, tahun 2021 ini TP. PKK Pasaman mengusung Nagari Ganggo Hilia, Kecamatan Bonjol, untuk dinilai tim Provinsi Sumbar dalam pelaksanaan 10 program PKK di nagari dan kelurahan.
“Dari lima objek penilaian, empat diantaranya Pasaman berhasil menang, bersama enam daerah lainnya untuk setiap objek penilaian,” ujar Ibu Susi.(6/7/2021)
Ketua panitia pelaksana jambore PKK Provinsi Sumatera Barat, Dr. Ernawati, SPOg, yang ditemui dilokasi jambore, menyebut bahwa kegiatan tahunan ini bertujuan untuk memberikan motivasi, sekaligus mengetahui perkembangan pelaksanaan kegiatan Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga di Sumatera Barat,
“Kita mengadakan penilaian lomba kegiatan PKK dari tanggal 24 Mei sampai 18 Juni 2021 lalu, di masing-masing daerah kabupaten kota,” ujar Dr. Ernawati.
Tentang kegiatan jambore PKK yang berlangsung mulai Selasa (6/7) hingga penutupan Kamis (8/7), Ketua panpel Dr. Ernawati menjelaskan bahwa tujuannya selain ajang silaturahmi juga untuk penyemangat bagi ibu-ibu pengurus PKK di seluruh kabupaten/kota, karena selama ini sudah berbuat dan bekerja bagi masyarakat di daerahnya masing-masing.
“Ada kegembiraan selama jambore dan banyak reward yang dibagikan buat peserta yang mengikuti lomba serta kuis,” ujar Ketua bidang IV TP.PKK Provinsi Sumbar ini.
Disampaikan juga, sekaitan jambore di tengah wabah pandemi Covid-19, panitia bertegas-tegas terhadap seluruh peserta.
“Peserta jambore harus swab terlebih dahulu, atau melakukan rapid antigen. Jika tidak, maka tidak boleh ikut jambore,” jelas Dr. Ernawati.(Fauzan)
-
Home
- Redaksi
- Indeks Berita
Berita Terkait
Desa Sumberbendo Bentuk Pansel Dalam Rangka Rekruitmen Perangkat Desa
Sabtu,02 Desember 2023
Delay 5 Jam Lebih di Bandara Kualanamu
Ini Penjelasan Lion Air
Minggu,30 Oktober 2016
Bupati Asahan Melantik Dewan Hakim MTQN ke-53 Tingkat Kabupaten Asahan
Minggu,13 Februari 2022
Covid-19 di Tebingtinggi Sembuh 6 Orang, Positif baru 4 orang
Kamis,13 Agustus 2020
Nama Di Catut Zulherman Di Rugikan Partai Republiku Indonesia Satu
Jumat,11 November 2022
Operasi Jaran Rinjani 2023, Polres Loteng Tangkap 22 Tersangka
Selasa,15 Agustus 2023
Sarbumusi Aceh Tamiang Tolak Omnibus Law, Minta DPRK Awasi Juga PKB
Selasa,13 Oktober 2020
Eksekusi Rumah Oleh PN Kisaran Diwarnai Isak Tangis Pihak Tergugat
Kamis,12 Oktober 2023
Kajari Sergai Beri Keterangan Terkait Penggeledahan Kantor KPU Sergai
Jumat,21 Mei 2021
Ribuan Rumah Terendam Banjir, Pemko Tebing Tinggi Gerak Cepat Beri Pelayanan
Senin,22 November 2021
Berita Sebelumnya
Pimpin Apel Pergeseran Pasukan, Kapolres Tebing Tinggi Ingatkan Personel Pahami Prosedur Pengamanan TPS
Senin,25 November 2024
Lakukan Cegah Pemantauan Wabah PMK Hewan Sapi Milik Warga,Ini Penjelasanya.
Senin,25 November 2024
Jalankan Komsos Dengan Warga Binaan,Babinsa Juga Rutin Pantau Wilayah Teritorialnya.
Senin,25 November 2024
Babinsa Tetap Selalu Lakukan Kegiatan Terus Menjalin Komonikasi Erat Dengan Warga Binaan
Senin,25 November 2024
Upaya Terus Dilakukan Anggota Koramil 01/Rengat Kodim 0302/Inhu Patroli Dan Sosialisasi Karhutla Kepada Masyarakat.
Senin,25 November 2024
Amankan Pilkada 2024 Inhu Komandan Kodim 0302/Inhu -Kuansing Hadiri Apel Pergeseran Pengamanan TPS.
Senin,25 November 2024
Gelar Karya P5 SDN 18 Pekanbaru Bergerak Bersama Semarakkan Merdeka Belajar 2024-2025
Minggu,24 November 2024
Dandim 0302/Inhu Diwakili Kasdim Hadiri Apel Siaga Patroli APK Ditertibkan Di Masa Tenang.
Minggu,24 November 2024
Masa Kampanye Bagi Paslon Berakhir Alat Peraga Kampanye Ditertibkan Di Masa Tenang.
Minggu,24 November 2024
© 2016 SUARALIRA.COM - Suara Lintas Peristiwa