Gelar Tasyakuran dan Selamatan, Berharap Desa Menyono Lebih Baik Lagi

Suaralira.com, Probolinggo (Jatim) -- Suasana sakral terasa saat memasuki halaman rumah Kepala Desa Menyono Kecamatan Kuripan Kabupaten Probolinggo. Pasalnya, tahun pertama dalam kepemerintahan Novan Ali Wardoyo sebagai Kepala Desa Menyono Kecamatan Kuripan menyelenggarakan selamatan desa, disamping itu juga sebagai wujud syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas limpahan rejeki yang diperoleh oleh warga desa menyono. Kamis Malam (1/09/2022).
 
Kepala Desa menyono Novan Ali Wardoyo  dalam sambutannya yang diwakilkan oleh Gus Abdul Godir yang merupakan tokoh masyarakat desa menyono mengucapkan terima kasih banyak atas kehadiran Masyarakat dalam rangka Selamatan Desa menyono dan juga semua undangan baik dari unsur forkopimka kecamatan kuripan, semua kepala desa se kecamatan kuripan  dan juga para wakil Rakyat yang sudah bisa menghadiri acara Selamatan tersebut. 
 
Di tempat yang berbeda Novan selaku kepala desa saat di konfirmasi Ia berharap mudah-mudahan Desa menyono lebih maju, aman dan lebih baik serta di jauhkan dari marabahaya.
 
“Dengan terlaksananya selamatan Desa menyono, mari kita bangun Desa ini bersama, dan Saya selaku kepala desa agar masyarakat mendukung atas Pemerintahan desa menyono. Kami butuh masukan demi Kelancaran pemerintahan maupun kemasyaraktan,” ujarnya.
 
Sementara, Zakiyatul Imam tokoh pemuda sekaligus keluarga besar pondok pesantren miftahul khoir desa menyono saat di mintai keterangan di sela sela acara, ia sangat mengaprisiasikan setingi-tingginya atas terselenggaranya Selamatan Desa menyono.
 
“Dengan Malam yang penuh barokah, kita bersyukur atas nikmat Allah SWT, agar Desa menyono lebih maju dan lebih baik lagi,” sesuai dengan slogannya "Menyono Bagus", ucapnya.
 
Dalam acara tersebut, dihadiri para muballigh diantaranya KH Sholehuddin pengasuh PP Miftahul Khoir desa menyono Kecamatan kuripan, Gus Attha Illah dari tongas, KH Hasan Noval atau dikenal Gus Boy dari genggong kraksaan, dan juga Nyai Hj Lailatul Jum'ah dari PP badridujja  kraksaan. Dalam tausiyahnya berharap semoga desa menyono diberikan kesuksesan, ketentraman, kedamaian dalam melakukan kegiatan pemerintahan maupun kemasyarakatan. Dikatakannya, bahwa acara ini tidak lain untuk berdoa bersama masyarakat desa menyono agar dijauhi dari mara bahaya dan musibah dan selalu mendapat ridho Allah. 
 
Harapan KH Solehudin dalam sambutan nya beliau juga mengatas namakan  masyarakat menyono berharap kepada kepala desa agar dapat merubah nasib masyarakat dalam segi kehidupanya dan mecarikan terobosan baru dalam mensejahterkan masyarakat kedepan nya.
 
“Dengan adanya Doa Bersama dalam rangka selamatan desa menyono sebagai wujud rasa syukur dan nikmat kepada Allah SWT, dan menjadikan pemerintahan desa menyono Lebih baik lagi, menjadikan menyono unggul dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat dalam segala hal, "ucap para mubaligh.
 
Acara selamatan desa di tutup dengan pembacaan doa. 
 
Tampak Hadir di acara tersebut, seluruh perangkat desa, semua kepala desa se kecamatan kuripan dan beberapa desa tetangga, kapolsek, danramil (Tiga Pilar) dan juga  RT, RW, masyarakat dan tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan juga Tiga Pilar. (Sdr/sl)