Ket Fhoto : M Irwan saat menerima kunjungan Kasi Humas Polres Aceh Tamiang, AKP Untung Sumaryo

M Irwan : 'Terimakasih Pak Kapolres Atas Kunjungan dan Perhatiannya'

Suaralira.com, ACEH TAMIANG (NAD) -- Kepala Seksi (Kasi) Humas Polres Aceh Tamiang, AKP Untung Sumaryo, mewakili Kapolres Aceh Tamiang AKBP Imam Asfali, SIK, membesuk seorang Wartawan Kanal Indonesia, M Irwan yang sedang dirawat, di klinik dr Dedy di Kota Kuala Simpang.
 
Kunjungan Humas Polres Aceh Tamiang  terhadap wartawan yang sakit, itu merupakan bentuk perhatian dan juga sebagai tali silaturahmi antara Kepolisian dengan Mitra, "ungkap Kasi Humas, AKP Untung Sumaryo, Polres Aceh Tamiang, Selasa (18/10/2022).
 
"Kunjungan ini di lakukan setelah pihaknya mendapat kabar ada seorang Wartawan yang sedang sakit dan lagi di rawat di klinik setempat", ungkapnya.
 
Wartawan merupakan mitra Kepolisian sudah sepantasnya kita besuk untuk memberi semangat dukungan terutama rekan wartawan yang sedang sakit agar tetap semangat sehingga mempercepat proses penyembuhan, "katanya. 
 
"Tetap semangat, Wan serahkan semuanya kepada Allah SWT dan tim medis dan jangan lupa berdoa kepada Allah agar penyakitnya segera diangkat", ujar AKP Untung.
 
AKP Untung berharap, khusus nya kepada M Irwan agar segera pulih kembali,  sehingga dapat bekerja kembali untuk memberi informasi berita kepada masyarakat di Aceh Tamiang dan khususnya kinerja Kepolisian.
 
"Bagi kami, wartawan merupakan mitra terutama Kepolisian. Selain Mitra juga seperti keluarga. Harapan saya, saudara Irwan segera sehat kembali, "tutupnya.
 
Sementara itu, M Irwan pada media ini mengungkapkan bahwa dia tidak menyangka akan mendapatkan kunjungan dan perhatian Bapak Kapolres melalui Kasi Humas.
 
Melalui media ini M Irwan menyampaikan terima kasihnya, kepada Kasi Humas AKP Untung Sumaryo, khususnya kepada Bapak Kapolres Aceh Tamiang AKBP Imam Asfali.
 
"Terimakasih Pak Untung dan Terimakasih Pak Imam atas perhatiannya kepada saya, semoga Allah yang membalasnya", kata M Irwan. (Tarmizi Puteh/sl)