Suara lira.com/Serdang Bedagai-sumatera Utara.
Musyawarah yang di rangkai dengan pemilihan ketua tersebut ,merupakan hasil dari seluruh Club' -club Pengkab PERBAKIN se- Kabupaten Serdang Bedagai untuk periode 2023- 2027 di Ruangan kantor KONI Desa Tualang, Kec. Perbaungan, Kabupaten Serdang Bedagai, Sumatera Utara rabu 21/6/2023
Musyarawah Kabupaten Pengkab PERBAKIN Serdang Bedagai Tahun 2023 ini adalah yang pertama kali dilaksanakan sekaligus di rangkai dengan pemilihan ketua, dengan di hadiri oleh 8 club' penembak se- Sedang Bedagai.
Musyawarah yang di laksanakan di ruang kantor KONI Serdang Bedagai tersebut di hadiri oleh, perwakilan PengProv, PERBAKIN , Sumatera Utara,Hery Surya, Hendro Susilo, Ketua Koni Kabupaten Serdang Bedagai bapak Aspul A Lubis, DisporaparBud yang di Wakil kan oleh Muhammad Affandi nasution, S.Sos, M.AP, Ketua Harian Gerakan Pramuka Serdang Bedagai H. Usman Effendi Sitorus, Sag. MSP, Danyon Elang Sakti kabupaten Serdang Bedagai Sibhara KBPP Polri, Sumatera Utara,Awalluddin S,H,selaku ketua panitia pelaksana dalam acara musyawarah Menembak Indonesia.
Dalam pembukaan Acara musyawarah tersebut di bawakan oleh Disporaparbud Muhammad Affandi nasution, S.Sos, M.AP dan di lanjutkan dengan kata kata sambutan oleh tamu undangan lainnya.
Kemudian acara musyawarah di lanjutkan dengan pemilihan ketua dengan mengadakan pengambilan suara dari 8 ( Delapan ) Klub yang hadir, antara lain Trigger Shooting Hunting Klub Sergai dari Kecamatan Sei Rampah, Safari Hunting Shooting Club (SHSC) dari Kecamatan Pasar Bengkel, Dolok Masihul Hunting Club (DMHC) dari Kecamatan Dolok Masihul dan Shooter Sergai Hunting Club (SSHC) dari Kecamatan Sei Bamban, Bedil Awak Club (BAC) dari Kecamatan Pulau Gambar, Benteng Shooting Hunting Club (BSHC) dari Kecamatan Perbaungan, Brother Shooting Team ( BST) dari Kecamatan Tebing Syahbandar, Terakhir Klub Team Garuda dari Firdaus,
Dari hasil pemungutan suara dan musyawarah tersebut di nyatakan Khairwansyah Chaniago , terpilih sebagai ketua Pengkab PERBAKIN Serdang Bedagai secara Aklamasi dan disepakati serta di tandatangani oleh pengurus club' penembak se-serdang Bedagai.
Usai terpilih, Khairwansyah Chaniago menyampaikan Misi dan Visi nya beliau berjanji akan mewujudkan kan Pengkab PERBAKIN Serdang Bedagai sebagai organisasi Dengan tata kelola yang profesional dan melahirkan atlet penembak yang berprestasi di tingkat Nasional maupun Internasional, secara berkelanjutan dan mandiri.
Memfasilitasi dan mewadahi penyaluran hobi menembak di Kabupaten Serdang Bedagai kemudian menciptakan generasi baru atlet penembak di Serdang Bedagai, meningkatkan sarana dan prasarana menembak di Serdang Bedagai
Meningkatkan sistem administrasi dan personil dalam organisasi melalui seleksi kompetisi dan regenerasi dengan sistem informasi dan teknologi modern, ucap nya.
(Sefnst/SL)