Disela Kesibukan Sebagai Babinsa, Silaturahmi Kerumah Warga Binaan Terus Dilakukan

Suaralira.com, Rengat - Babinsa Pelda Yultiwarman anggota Koramil 01/Rengat kodim 0302/Inhu bersilaturahmi dan ajangsana ke rumah bapak Aran desa pulau gelang kecamatan Kuala Cenaku. Senin 25/09/23
 
Selama ini Babinsa yang selalu melaksanakan patroli di kampung kampung dan ikut bergotong royong bersama masyarakat ternyata tidak di lupakan oleh masyarakat.
 
Seperti halnya saat ini yang dilakukan oleh Pelda Yultiwarman berkeliling kampung ,masyarakat selalu mengajak dan menyapa Babinsa untuk singgah di rumah rumah warga yang ada di desa binaan.
 
Pelda Yultiwarman tetap untuk bersilaturahmi kepada warga ,karena kedekatan antara Babinsa dengan masyarakat desa binaan tidak merasa asing untuk mampir ke rumah rumah warga karna sudah saling kenal satu sama lain nya mulai dari bapak,istri,anak dan yang lain nya, itulah bukti begitu dekatnya Babinsa dengan rakyatnya. 
 
Dengan hubungan ini lah yang selalu di jaga oleh Pelda Yultiwarman selaku Babinsa hubungan baik dan komunikasi tentu akan memperlancar tugas pokok Babinsa,dengan merebut hati masyarakat TNI akan selalu di cintai masyarakat,"tutur pelda Yultiwarman. 
 
Pesan Danramil 01/Rengat Kapten Inf HB Sitepu juaga pernah menyampaikan bahwa Babinsa selalu menghimbau dan mengarahkan kepada anggota Babinsa untuk bisa berbaur dengan warga binaan sehingga betul betul merasakan  dekat dan bersaudara." tambahnya(Pr4as/sl)