Suaralira.com, Rengat Barat - Guna mengantisipasi penyebaran wabah penyakit mulut dan kuku (PMK) pada hewan ternak, Babinsa Koramil 01/Rengat Kodim 0302/Inhu Serka Surwaidi melaksanakan pengecekan sejumlah ternak sapi di desa binaannya, Kelurahan Pematang Reba Kecamatan Rengat Barat, Kamis 29/02/2024.
Untuk menciptakan rasa aman. Serka Surwaidi menyampaikan ke warga Binaan tentang maraknya penyakit mulut dan kuku yang menyerang hewan ternak, Penyakit ini rentan menulari hewan ternak seperti, sapi, kerbau, kambing dan domba”, jelasnya.
Agar warga tidak terlalu kuatir dengan penyakit seperti ini Babinsa menghimbau kepada peternak untuk dapat menjaga kebersihan kandang dan lingkungan serta harus bisa mengenali gejala dan ciri-ciri hewan ternak yang tertular wabah PMK.
Babinsa juga mengingatkan ke masyarakat untuk tetap mengantisipasi wabah Penyakit Mulit dan Kuku dengan cara melihat langsung hewan ternak kemungkinan adanya hewan tersebut terjangkit wabah Penyakit Mulut dan Kuku,"ungkap Babinsa.
Babinsa terus tidak henti-hentinya menghimbau masyarakat terutama kepada peternak sapi agar selalu menjaga kebersihan kandang dan kesehatan hewan ternaknya.
Selanjutnya juga untuk mengantisipasi datangnya hewan ternak seperti sapi, kambing dan kerbau dari wilayah lain masuk.
“Babinsa berpesan ke masyarakatn apa bila ada ciri-ciri Penyakit Mulut dan Kuku pada hewan ternak sapi masyarakat tidak usah takut untuk cepat melaporkan ke petugas kesehatan hewan ternak.
Ciiri-ciri hewan ternak yang terkena Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) yaitu keluar air liur secara berlebihan, lepuh, luka pada kuku (kuku terlepas), lepuh pada mulut,"Tutup Babinsa.(Pr4as.sl)