Salurkan Paket Bantuan Baznas Meranti, Wabup Muzamil: Wujud Kepedulian untuk Masyarakat


Dibaca: 79 kali 
Kamis,13 Maret 2025 - 17:15:26 WIB
Salurkan Paket Bantuan Baznas Meranti, Wabup Muzamil: Wujud Kepedulian untuk Masyarakat

SuaraLira.Com, Meranti -- Sebagai bentuk kepedulian dan solidaritas sosial, Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kepulauan Meranti kembali menyalurkan bantuan kepada 2.150 mustahik di seluruh wilayah Kabupaten Kepulauan Meranti. Acara penyerahan bantuan yang digelar di Masjid Agung Darul Ulum, Selatpanjang, pada Kamis (13/3/2025). 

Dalam sambutannya, Wabup Muzamil mengapresiasi langkah Baznas yang secara konsisten membantu masyarakat dengan menyalurkan zakat dari para muzaki. Menurutnya, bantuan ini sangat berarti bagi mereka yang membutuhkan, terutama dalam menghadapi bulan suci Ramadhan dan menyambut Idulfitri.

"Ini bukan sekadar bantuan materi, tetapi juga bentuk perhatian dan kepedulian terhadap saudara-saudara kita yang membutuhkan. Semoga zakat yang disalurkan ini menjadi berkah bagi penerima maupun pemberi," ujarnya.

Muzamil juga mengajak seluruh masyarakat yang mampu untuk terus mendukung Baznas dengan menyalurkan zakatnya, sehingga semakin banyak yang terbantu.

Selain itu, ia menyampaikan salam dari Bupati Kepulauan Meranti, H. Asmar, yang berhalangan hadir karena tugas dinas di provinsi.

"Pak Bupati menitipkan salam dan doa untuk seluruh masyarakat. Semoga kita semua selalu dalam lindungan dan keberkahan Allah," tambahnya.

Bantuan ini merupakan bagian dari program zakat konsumtif Ramadhan 1446 H, yang bertujuan untuk meringankan beban masyarakat yang kurang mampu. Dengan adanya program seperti ini, diharapkan semangat berbagi dan kepedulian sosial terus tumbuh di tengah masyarakat.(Sang/sl)


Akses suaralira.com Via Mobile m.suaralira.com
TULIS KOMENTAR
BERITA sebelumnya

BERITA POPULER
KANTOR PUSAT:
Jl. Angsa I No. 4b Sukajadi – Pekanbaru – Riau - Indonesia
Email Redaksi : suaralira@gmail.com
Email Bagian Iklan : suaralira@gmail.com
Phone : 081266367545
AVAILABLE ON :