JAKARTA , SUARALIRA.com - Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Amanat Nasional (PAN), Yandri Sutanto, mengatakan pihaknya tengah menelusuri informasi mengenai dugaan kadernya terlibat operasi tangkap tangan (OTT) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Informasi yang beredar, Tim Satuan Tugas KPK menangkap seorang anggota DPRD Kebumen berinisial SH yang diduga berasal dari Fraksi PAN. Menurut Yandri, pihaknya belum mendapat informasi tersebut dan akan mencari tahu tentang kebenaran dugaan kader PAN yang tertangkap OTT.
"Belum tahu (informasi kader PAN), coba nanti dicari tahu ke teman-teman di Jawa Tengah," ujar Yandri saat dikonfirmasi, Sabtu (15/10/2016).
Sebelumnya dihubungi terpisah, Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Basaria Panjaitan membenarkan adanya OTT terhadap salah satu oknum anggota DPRD Kebumen, Jawa Tengah.
Namun, menurut Basaria, Satuan Tugas (Satgas) KPK saat ini masih melakukan pengembangan terhadap OTT tersebut. "Ya (OTT anggota DPRD Kebumen), tapi masih pengembangan," ujar Basaria saat dikonfirmasi.
Dalam OTT tersebut, diduga terdapat dua orang yang tertangkap tangan dalam OTT KPK, mereka adalah salah anggota DPRD Kebumen berinisial SH dan PNS di Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Pemerintah Kabupaten Kebumen berinisial SW. (okz/sl)