Pemprov Riau Bakal Tampilkan Inovasi Resgo di Acara HAKI

Pekanbaru (suaralira.com) - Inovasi Riau Energi Saving Goverment Office (Resgo) bakal ditampilkan pada acara Hari Anti Korupsi Internasional (HAKI) yang dilaksanakan pada 8-10 Desember mendatang. Inovasi Resgo yang digagas Dinas Energi dan Sumber Daya Miniral (ESDM) Riau ini dilakukan sebagai upaya mewujudkan integritas Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemprov Riau melalui langkah kecil yang dimulai dari kesadaran untuk tidak hidup boros, khususnya dalam menggunakan penerangan dan air.
 
"Inovasi Resgo ini ditampilkan pada acara HAKI nanti. Ini tentunya momen kita juga untuk menampilkan komitmen kita dalam memberikan kesadaran tidak hidup boros dalam berenergi termasuk mengunakan air juga yang selama ini hidup sesukanya," kata Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman, didampingi Kepala Dinas ESDM Riau Syahrial Abdi, Selasa (29/11/16). 
 
Menurut Andi Rachman (sapaan akrab Gubri) prilaku hemat harus mulai dijadikan budaya, terlebih saat menggunakan fasilitas pemerintah. Selain itu dikatakan juga, aplikasi Resgo mobile yang terintegrasi dengan seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) diharapkan mampu menyajikan data dan informasi secara transparan dan akuntable sebagai bentuk komitmen integritas dalam keterbukaan informasi penggunaan belanja anggaran belanja. 
 
"Saya mengharapkan kepada para ASN untuk membangun budaya hemat guna menegakan integritas melalui pelaksanaan Peraturan Gubernur Riau No. 53 tahun 2016 tanggal 1 november 2016 tentang penghematan energi pada gedung pemerintah di lingkungan Pemprov Riau. Komitmen ini sebagai bentuk keseriusan seluruh anggota Korpri di lingkungan kerja masing-masing. 
 
"Sekecil apapun perilaku hemat yang kita capai hari ini akan menjadi harapan besar bagi generasi nantin," nasehat Andi. RT/sl