PEKANBARU (suaralira.com ) - Sesuai jadwal, Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) Jenderal Polisi Tito Karnavian pagis ekitar pukul 09.00 Wib tadi sudah mendarat di VIP Lancangkuning Bandara Sultan Syarif Khasim II Pekanbaru, Jumat (3/3/2017).
Kapolri Jendreal Tito disambut oleh Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman, Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Riau Irjen Pol. Zulkarnain dan sejumlah pejabat di Provinsi Riau.
Agenda kunjungan Kapolri di Riau adalah untuk menghadiri beberapa kegiatan seperti memberikan kuliah umum di Universitas Islam Riau (UIR) dalam rangka pertemuan BEM Se-Nusantara Tahun 2017.
Kapolri juga akan meresmikan launching program inovasi Polri yang mengedepankan pelayanan publik berbasis Informasi dan Teknologi (IT) di SKA Co Ex.
Nama jenderal Tito akhir-akhir ini cukup menyita perhatian publik di tanah air karena berbagai kebijakannya yang dinilai terlalu membela pemerintah, dan juga penista agama Ahok.
Korp kepolisian pimpinan jenderal Tito dituding juga turut berperan dalam upaya kriminalisasi para tokoh Islam dan ulama.