JAKARTA, suaralira.com - Wakil Kepala Polri Komjen Polri Drs. Ari Dono Sukmanto,. S.H. memimpin upacara peringatan HUT ke-47 Korp Pegawai Republik Indonesia (Korpri) Polri yang digelar di lapangan Lemdiklat Polri Jalan. Ciputat Raya 40 Jakarta Selatan (Kamis 29/11), Seribuan Pegawai Negeri Sipil Jajaran Mabes Polri terdiri dari delapan kompi berbaris tegap menuju barisan terdepan di lapangan sepakbola Lemdiklat Polri Ciputat dengan mengenakan seragam batik biru khas Korpri.
Dalam sambutannya Presiden RI yang dibacakan oleh Inspektur Upacara Wakil Kepala Polri menekankan kepada seluruh jaiaran Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk segera memperkuat diri untuk menjadi agen transformasi penguatan SDM kita, menjadi agen transformasi dalam membangun talenta-talenta anak bangsa.
Dengan peran Aparatur Sipil Negara (ASN) yang tersebar di seluruh pelosok Nusantara, saya yakin transformasi kualitas SDM ini bisa dilakukan secara besar-besaran dan akan memberikan hasil yang positif bagi kemajuan bangsa,” disampaikan Waka Polri.
Usai Upacara dilanjutkan dengan syukuran HUT Korpri Ke 47 dengan pemotongan tumpeng yang dilakukan oleh Wakil Kepala Polri dan diserahkan kepada dua Personel PNS yang berprestasi drg. Sherly dari Satker Pusdokkes Polri dan Nina Nara dari Satker Hubinter Polri yang disaksikan oleh Dewan Pembina Korpri Polri dr. Niken Monohara.
Acara dimeriakan dengan berbagai kegiatan antara lain Peragaan seragam DINAS PNS Polri baik pria dan Wanita, Konfigurasi formasi peserta upacara membentuk tulisan HUT ke-47 Korpri, dan ditutup dengan foto bersama serta hiburan musik.
Upacara dihadiri oleh seluruh Pejabat Utama Mabes Polri seperti Kabareskrim Polri, Kabaharkam Polri, Waka Lemdiklat Polri, dan As SDM Kapolri serta PJU jajaran SSDM Polri.***(rsl)
Sumber: (Hms Pol)