Koramil 01/Kuala Simpang, Kawal Distribusi Logistik Pemilu Ke Desa

ACEH TAMIANG,  Suaralira.com - Koramil 01/Ksp Jajaran Kodim 0117/Aceh Tamiang, Melakukan pengawalan terhadap pendistribusian Logistik Pemilu ke lima (5) desa binaan dalam Kabupaten Aceh Tamiang, Selasa (16/04/2019)
 
Demi memberikan rasa aman dalam pengiriman dokumen dan perlengkapan logistik pemilu dari KIP Kabupaten ke kecamatan yang akan di teruskan ke Desa-desa wilayah binaan koramil 01/ksp yang diantaranya, Desa kota Kuala Simpang, Desa Sriwijaya, Desa Bukit Tempurung, Desa Perdamaian, dan Desa Kota lintang.
 
Dalam pendistribusian tersebut Para anggota Babinsa Koramil 01/Ksp Jajaran Kodim 0117/ Aceh Tamiang bekerja sama dengan Babinkamtibmas Polsek Kota Kuala Simpang Resor Aceh Tamiang, melakukan pengawalan dalam pendistribusian logistik pemilu tersebut yang dilaksanakan secara serentak sesuai jadwal dari PPK yang sudah di terima.
 
Ini semua sudah menjadi tanggung jawab TNI & Polri, untuk selalu memantau keamanan di wilayah dan selalu berkoordinasi, komunikasi dengan tokoh tokoh terkait di Desa Desa untuk saling membantu menjaga keamanan, agar pelaksanaan Pemilu berjalan lancar, aman serta kondusif, ungkap Dan Ramil 01/Ksp. (tarm/sl)