TEBING TINGGI (SUMUT), SuaraLira.com -- "Kita bersyukur atas total yang berqurban tahun ini di Kota Tebingtinggi sangat baik, ini menunjukkan bahwa kita semua menjunjung tinggi nilai nilai keikhlasan dari Nabi Ibrahim A S dan tentunya hal baik ini harus kita pertahankan" demikian disampaikan Walikota Tebingtinggi Ir H Umar Zunaidi Hasibuan MM disela kata sambutannya pada acara Pemotongan Qurban dari Lembaga Nurul Insani asal Singapura yang bekerjasama dengan Kampung Kambing di Jl Bukit Suling, Kelurahan Rantau Laban, Kecamatan Rambutan (31/7).
Disampaikan Walikota "Pertama kita berterima kasih kepada Gubernur Sumatera Utara Bapak Edy Rahmayadi yang telah berqurban di kota kita demikian juga Pemprovsu yang telah berqurban di Tebing Tinggi, dan juga kita mengucapkan terima kasih kepada lembaga Nurul Insani dari Singapura yang telah mempercayakan berqurban di Kota Tebingtinggi yang sebelumnya di Kota Mataram NTB sebanyak 5 sapi 380 kambing, tentunya kita bersyukur akan hal ini dan akan menjadi ibadah dan manfaat bagi kita semua" Ucap Walikota.
"Dan kepada seluruh komponen masyarakat Kota Tebingtinggi yang telah melaksanakan ibadah qurban, saya atas nama Pemerintah Kota Tebingtinggi mengucapkan terima kasih yang sebesar besarnya" lanjut Walikota.
Pada kesempatan yang sama Walikota menyampaikan bahwa total keseluruhan qurban di Kota Tebingtinggi sebanyak 602 ekor sapi dan 751 ekor kambing jika dinominalkan sekitar 10 Milyar Rupiah. "Ini juga menjadi indikator pendapatan masyarakat yang cukup baik dan diharapkan menjadi ekselerator bagi aktivitas perekonomian kota" Ucap Walikota.
Melalui awak media, Walikota juga berpesan kepada seluruh masyarakat agar dalam pengambilan kupon qurban untuk tetap mengikuti protokol kesehatan, teratur dan tidak berkerumunan. Adapun turut hadir pada acara tersebut, Kadis Kominfo, Kabag Kesra, Camat Rambutan, Wulan Owner Kampung Kambing, Lurah Rantau Laban dan Seluruh panita qurban. (gabe/sl)