Muba (Sumsel), Suaralira.com -- Dalam rangka sosialisasi peningkatan kewaspadaan Keamanan dalam lingkungan RT/RW Kelurahan Balai Agung Sekayu Kab Muba Prov Sumsel. Tiga pilar Balai Agung malam ini merealisasikan programnya yang perdana di pos siskambling RT 038. Sabtu (15/8/2020).
Rombongan tiba pada Pukul 21.30 Wib dan disambut oleh Ketua RT 038 Dody Irawan Amf beserta warga, dan tokoh masyarakat PGV Kampung Selarai Indah antara lain tampak hadir Ustad Idil Lc, Adam, Mediansyah, Anton.
Rombongan dari Kelurahan Balai Agung di pimpin Lurah Balai Agung Musmulyadi SE MM di dampingi Seklur dan K Irawan SH, Kasi Pemerintahan beserta Babinsa dan Bhabinkamtibmas.
Walaupun diguyur hujan, bukan suatu penghalang bagi rombongan tamu berdiskusi dengan warga PGV RT 038, dalam diskusi tersebut banyak hal yang di sampaikan, antara lain :
1. Keamanan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas).
2. Mematuhi protokol kesehatan gugus tugas Covid-19 pasca pandemi menuju new normal.
3. Realisasi giat HUT RI 17 Agustus 2020 tidak melenceng dari peraturan yang ada, yang telah ditetapkan Pemerintah Pusat maupun Pemerintah Daerah.
4. Menghimbau tiap warganya menjaga kesehatan lingkungan masing masing.
Dalam diskusi tersebut Ketua RT 038 Balai Agung, Dody Irawan Amf merencanakan pemindahan pos siskambling, dan berharap kepada Pemerintah Balai Agung agar dapat membantu anggaran dana alokasinya. "Tegasnya.
Sementara itu salah seorang warga PGV RT 038 Detra yang juga anggota LSM Aliansi Muba Bersatu, dalam kesempatan tersebut mempertanyakan masalah fasilitas umum, realisasi pembangunan dreanase parit yang sampai saat ini belum ada terealisasi dari Pemkab Muba melalui Dinas PUPR, Dody yang juga Staf Humas Setwan Muba mengatakan, kemungkinan Tahun 2021 anggarannya direalisasikan".
Kemudian tiga pilar Balai Agung (Lurah, Babinsa dan Babinkamtibmas) mohon diri pamit seraya mengatakan mau melanjutkan tinjauan ke RT yang lain, "tutup Lurah Balai Agung.
Kedepannya, Azim warga Perumahan Gren Village mengatakan Kampung Selarai Indah harus bangkit dari ketertinggalan, dan harapan warga meminta agar Jalan yang rusak dapat diperbaiki, aliran listrik dan PAM lancar, dan juga tempat sampah dapat terealisasi dikampung Selerai Indah ini. (Yumiati pendi/sl)