Meriahkan HUT Ke-75 RI

RJB LIRA Potong Tumpeng Bersama Pembina dan Ketua IWO Riau

PEKANBARU (RIAU), Suaralira.com -- Bersempena Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-75 Republik Indonesia (RI), turut serta dimeriahkan Tim Relawan Jumat Barokah (RJB) Lumbung Informasi Rakyat (LIRA) binaan Presiden LIRA Olivia Elvira di Pekanbaru. Senin (17/8/2020).
 
RJB LIRA gelar Family Gathering sekaligus potong tumpeng yang di hadiri Pembina LIRA H Parisman Ihwan SE, Pimpinan Umum Media Siber Suaralira.com Amrizal, dan Ketua IWO Riau Kavillah Somarito.
 
Panitia Family Gathering RJB LIRA, Juli Indrawan mengatakan, "giat Jumat Barokah LIRA rutin kita lakukan, dimana saat ini telah berjalan di Kota Pekanbaru dan juga di Kabupaten Kampar". 
 
Dalam rangka HUT Ke-75 RI ini, ter-inspirasi dari tim relawan untuk turut serta memeriahkan HUT RI, namun tetap menjalankan Protokol Kesehatan sebagaimana anjuran Pemerintah.
 
"Acara Family Gathering kita laksanakan di lapangan volly ball Jl Rawa Bening, Sidomulyo Kecamatan Tampan, dengan kapasitas 50 orang relawan bersama keluarga". 
 
Acara binaan Presiden LIRA Ollis Datau tersebut dihadiri Tim Pengarah RJB LIRA yakni Gubernur LIRA Munahar S Sos, Sekwilda LIRA H Yulizar Baharuddin S Ag MM, Walikota LIRA Arsyad Noor SE, Wawako LIRA bung Faisal serta para Camat LIRA di Pekanbaru.
 
Potong Tumpeng berlangsung dan diwakili Parisman Ihwan bersama Munahar dengan didampingi Kavillah Somarito serta jajaran Tim RJB LIRA, yang mana Potongan Tumpeng diserahkan kepada masing-masing Relawan JB, "ujar Juli.
 
Acara dimeriahkan dengan hiburan kekeluargaan dan makan siang bersama. "Selain itu dalam acara yang penuh kekeluargaan ini menjadi hangat ketika sumbangan lagu dari Parisman Ihwan (Pembina LIRA-Red), dan di bawa kocak oleh MC yang dibawakan oleh Camat LIRA Sukajadi Zulfan SH, "singkatnya.
 
Sementara itu Ketua Tim Relawan Jumat Barokah LIRA Helena Simamora mengatakan, "giat RJB ini berawal dari banyaknya keluhan warga yang kurang mampu, ditambah pasca bencana non alam Covid-19 awal tahun lalu". Dimana warga di harapkan Pemerintah untuk di rumah aja mengingat gampangnya penyebaran Virus Covid-19.
 
"Saat itu Tim LIRA Siaga turut serta menyisir warga terdampak Covid-19. Lalu setelah lebaran Idul Fitri, terbentuk kepedulian tim sehingga tergagaslah giat rutin Jumat Barokah LIRA yang mana masih donasi internal, "paparnya.
 
Giat sosial binaan Presiden LIRA Ollis Datau ini akhirnya menjadi keputusan bersama petinggi LIRA Provinsi Riau dan Kota Pekanbaru serta Pemuda LIRA dan Perempuan LIRA. Untuk itu kita berharap peran serta ribuan internal LIRA khususnya di Pekanbaru dapat berperan lebih awal, hingga giat sosial ini mendapatkan donasi tetap kedepannya.
 
Pembina LIRA Riau, H Parisman Ihwan  kepada wartawan mengatakan kenal LIRA dan kesiapan menjadi bagian LIRA sudah sejak awal sebelum beliau duduk di legislatif. LIRA memiliki program-program handal khususnya sikap sosial yang peduli sesama menjadikan satu giat yang unik dilakukan pihak lembaga fungsi kontrol.
 
"Saya selaku pribadi kedepannya akan selalu bersinergi dengan giat sosial yang dilakukan tim relawan LIRA. Karena ini akan menjadi ladang amal bagi kita semua," ujar kader Golkar yang akrab disapa Iwan Fattah. (sl01)