LIRA Apresiasi Kapolri Hukum Berat Oknum Polisi terlibat Narkoba

JAKARTA, suaralira.com - Presiden Lumbung Informasi Rakyat  (LIRA), Olivia Elvira turut menyikapi sikap tegas Kapolri Jenderal Polisi Idham Azis terkait instruksinya kepada oknum anggota Polri yang terlibat tindak pidana narkoba. Sikap tegas Kapolri tersebut agar penyidik ​​menjerat oknum anggota Polri yang terlibat dalam tindak pidana narkoba dengan tindak pidana.
 
“Sebagai pimpinan tertinggi di LIRA, saya mengapresiasi peraturan dari Kapolri Jenderal Polisi Idham Azis agar penyidik ​​menjerat oknum anggota Polri yang terlibat dalam tindak pidana narkoba dengan tindak pidana,” tegas Olivia Elvira yang akrab disapa Olies Datau, Senin (26/10) di Jakarta.
 
Olies menambahkan, "apa yang disampaikan Kapolri adalah komitmennya yang penting apalagi peristiwa pelanggar hukum di tengah penegak hukum. Karena seorang aparat penegak hukum pasti akan mengucap sumpah saat akan menjalankan tugas seperti sebagai anggota Polri." 
 
Dalam sumpahnya tersebut akan setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia dan menjunjung tinggi hukum. “OLeh sebab itu, saat ini ada oknum yang terlibat dalam peredaran narkoba artinya mereka telah melanggar sumpahnya,” kata Olies Datau.
 
Disisi lain Politisi Perempuan dari Partai Golkar ini, menyampaikan bahwa anggota Polri adalah penegak hukum yang seharusnya memberantas narkoba dan memberikan perlindungan kepada masyarakat dari bahaya narkoba. "Mereka seharusnya memagari agar anak bangsa di wilayah NKRI ini bebas dari narkoba."
 
Karenanya, jika ada oknum yang bermain dalam peredaran narkoba, mereka sebenarnya adalah pagar makan tanaman. Dan oknum seperti ini mengkhinati kepercayaan yang telah diberikan oleh bangsa dan negara, tukasnya.
 
“Saya berharap peraturan Kapolri dan soal ketegasan terhadap oknum yang terlibat narkoba ini diterapkan dengan baik oleh seluruh jajarannya. Dimana juga kita berharap ketegasan ini dibuat tertulis sehingga akan dapat dikontrol oleh setiap personel anggota kepolisian."
 
Atas langkan ini, LIRA mendukung dan atas semangat pemberantasan narkoba, karena hal ini sikap tegas Kapolri yang harus mendapatkan dukungan dari berbagai pihak. Perbuatan aparat menyimpang dari tugas dan fungsi penegakan hukum apalagi perbuatan merusak masa depan anak bangsa ini harus didukung komitmen Kapolri,” tutup Presiden LIRA ini. (realis/ sl)