LUBUKLINGGAU (SUMSEL) - Suaralira.com. Staf Ahli Wali Kota Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia, H Hendri Hermani, didampingi Kepala Disnaker Kota Lubuklinggau, Purnomo membuka sosialisasi E-Jakon dan Permenaker Nomor: 5 Tahun 2021 Bagi Pelaku Usaha Jasa Konstruksi Wilayah Kepesertaan BPJAMSOSTEK Cabang Lubuklinggau, bertempat di Hotel Dafam Lubuklinggau, Rabu, (8/12/2021).
Dalam sambutannya, Hendri Hermani mengatakan aplikasi e-Jakon atau elektronik jasa kontruksi untuk mempercepat proses pelaporan dan pelayanan BP Jamsostek terutama bagi perusahaan yang berada atau sedang mengerjakan proyek di daerah terpencil.
“Dengan adanya E-Jakon penanganan yang dilakukan Kantor BP Jamsostek bisa lebih cepat. Sebelum ada E-Jakon, pelaporannya secara manual dan tim BP Jamsostek harus melakukan input data yang membutuhkan waktu lebih lama,” ungkapnya.
Hendri berharap para peserta mengikuti kegiatan ini dengan sebaik-baiknya, dan tentunya dengan adanya aplikasi ini, BPJS Ketenagakerjaan dapat memberikan kemudahan dan pelayanan bagi para pelaku usaha kontruksi.
Sementara itu, Kepala Cabang BPJS Ketenagakerjaan, Faisal Yamani menjelaskan saat ini ada Peraturan Menteri Ketenagakerjaan Nomor 5 Tahun 2021 tentang Tata Cara Penyelenggaraan Program Jaminan Kecelakaan Kerja, Jaminan Kematian, dan Jaminan Hari Tua.
Dalam peraturan tersebut juga diatur terkait pekerjaan jasa borongan dan pekerjaan jasa konstruksi, dimana sesuai dengan aturan tersebut, dijelaskan bahwa setiap pekerja konstruksi wajib untuk didaftarkan sebagai peserta jaminan sosial khususnya jaminan kecelakaan kerja dan jaminan kematian.
“Jangan sampai proyeknya selesai baru didaftarkan. Karena kalau belum didaftarkan dan terjadi resiko, maka peserta tersebut tidak bisa diberikan santunan,” ungkap Faisal.
Kegiatan ini diikuti oleh pelaku usaha kontruksi wilayah kepesertaan BP Jamsostek Cabang Lubuklinggau, Kota Lubuklinggau, Kabupaten Musi Rawas, Kabupaten Musi Rawas Utara dan Kabupaten Empat Lawang.
(tulentuno/sl)
-
Home
- Redaksi
- Indeks Berita


Berita Terkait

Forum Komunikasi Wartawan Musi Rawas Audiensi Bersama Wabub Hj Suwarti Burlian
Selasa,13 April 2021

Hindari Pungli dan Tingkatkan Kesadaran Tertib Berkendara, Polri Kuatkan Sistem ETLE
Jumat,17 Februari 2023

Bupati Dan Wakil Bupati Asahan Letakkan Batu Pertama Pembangunan Jalan Penghubung 2 Desa Kecamatan Bandar Pulau
Selasa,01 Agustus 2023

Bupati Sergai Hadiri Perpisahan dan Pengantar Alih Tugas Ketua PN Sei Rampah
Senin,04 November 2019

Satgas Covid-19 Tebingtinggi Awasi Uji Coba Pembelajaran Tatap Muka
Kamis,26 Agustus 2021

Warga Siap - Siap, 2020 Gubernur Ingin Menginap di Rumah Serap Aspirasi
Minggu,26 Januari 2020

Bupati Asahan Hadiri Peringatan Puncak Harganas ke-29 Tahun 2022
Kamis,07 Juli 2022

DPC GMNI SIAK : 'Setelah Rapimnas, Kami Akan Rapikan GMNI Se-Riau'
Minggu,16 Oktober 2022

Demi Menjaga Kondusifitas, Pemko Tebing Tinggi Tanggapi Kondisi Pasar Sakti
Minggu,14 Juni 2020

Polres Tebing Tinggi dan Forkopimda Launching Gugus Tugas Polri Dukung Ketahanan Pangan
Kamis,21 November 2024
Berita Sebelumnya

Sumatera akan Menjadi Ikon LIRA di Indonesia Kedepan
Minggu,27 Juli 2025

Simpang Siur Persoalan Gaji PT SPRH
Minggu,27 Juli 2025

Cuaca Yang Tidak Menentu Babinsa Ingatkan Warga Supaya Tetap Waspada
Minggu,27 Juli 2025

Diduga Pungli, Kutipan Retribusi Pasar/Pekan Kamis Desa Padang Mahondang Kecamatan Pulau Raja Asahan Rp 20.000
Minggu,27 Juli 2025

Kebersamaan Bersama Babinsa, Bhabinkamtibmas Dan Kepala Desa Kuantan Babu Semakin Akrab Dengan Warga Binaan
Minggu,27 Juli 2025

Liburpun Terus Jalin Keakraban,Babinsa Koramil 01/Rengat Komsos Dengan Warga Binaan
Minggu,27 Juli 2025

Dandim 0302/Inhu Hadiri Acara Malam Grand Final Bujang Dan Dara Kab.Ibhu Tahun 2025.
Minggu,27 Juli 2025

Bupati Asahan Resmi Buka Jambore Kader Posyandu Ke -12 Tahun 2025
Minggu,27 Juli 2025

Bupati Asahan Hadirkan Apresiasi Besar Untuk Kader Posyandu, Jambore Jadi Agenda Resmi Tahunan
Minggu,27 Juli 2025
© 2016 SUARALIRA.COM - Suara Lintas Peristiwa