Sergai, SuaraLira.com -- Ketua DPRD Serdang Bedagai (Sergai), dr M Riski Ramadhan Hasibuan SH SE MKM bersama Romo HR Muhammad Syafi'i SH MHum (Anggota DPR RI Komisi III Fraksi Gerindra) turun ke pasar lelo merupakan aksi nyata hadirnya wakil rakyat ditengah-tengah masyarakat.
Kedatangan kedua wakil rakyat tersebut merupakan kepedulian khususnya ke pedagang pasar lelo Sei Rampah Serdang Bedagai, sebagai Kader Partai Gerindra harus terus ada untuk rakyat.
Demikian disampaikan dr Riski Ramadhan Hasibuan saat dikonfirmasi kepada wartawan Senin (17/1) siang.
Sementara itu, terkait statement Ketua DPC Gerindra Sergai & Ketua Fraksi Gerindra Serdang Bedagai, itu hak untuk menyampaikan pendapat.
"Tetapi perlu diingat, dr Riski & dan Romo adalah wakil rakyat dan berhak untuk turun melihat situasi dan kondisi Pasar Lelo, pastinya dr Riski dan Romo adalah Kader Partai Gerindra yang pastinya sudah melekat, "tegasnya.
Politisi muda asal Gerindra tersebut pun berharap agar saling bergotong royong merespon aspirasi rakyat dan jangan mau diadu domba politik yang dapat membuat kegaduhan ditengah-tengah masyarakat.
"Untuk itu saya berharap, kita saling bergotong royong bersama, bukan saling menjatuhkan karena ini akan merusak nama baik Partai Gerindra khususnya di Kabupaten Serdang Bedagai, "tutup Riski Ramadhan. (Darman S/sl)