SUARALIRA.COM,KUANSING(RIAU)- Pasar merupakan salah satu unit usaha milik Pemerintah daerah yang tidak sedikit dalam memberikan sumbangan terhadap pendapatan asli daerah atau PAD.
Mensikapi pentingnya Pasar sebagai sarana untuk meningkatkan Pendapatan Daerah, Plt. Bupati Kuantan Singingi Suhardiman Amby bersama Kadis Kopdagrin Azhar di acara buka bersama Senator Muda DPD RI Edwin Pratama dengan membawa misi untuk pengajuan Pembangunan Pasar Pangean yang baru, di atas lahan hibah dari Pemangku Adat kepada Pemda. Dengan anggaran dana lebih 2,7 Milyar.
Plt Bupati Kuantan Singingi Suhardiman Amby Buka Bersama Anggota DPD RI Edwin Pratama Putra bersama rombongan bertempat di Ancol Jakarta. Jumat malam (15/04/22)
Dalam keterangan nya Plt Kadis Kopdagrin Azhar mengatakan bahwa pemerintah Daerah sudah menyiapkan DED untuk pembangunan Pasar pangean dengan RAB sebesar 2,7 milyar
Pembangunan pasar pangean menjadi prioritas pemerintah daerah disebabkan pasar yang lama sudah tidak bisa lagi menampung jumlah pedagang yang makin hari semakin bertambah.
Ada dua prioritas pembangunan pasar kecamatan yang diajukan oleh pemerintah kabupaten Kuantan Singingi ke Kementerian perdagangan yaitu Pasar Lubuk Jambi dan pasar Pangean, untuk pasar lubuk jambi dengan nilai sebesar 6,5 Milyar sebenarnya audah kita ajukan pada tahun 2021, tapi saat itu kita masih kekurangan salah satu persyaratan yaitu Sondir, untuk pengajuan tahun ini semua persyaratan untuk pasar lubuk jambi sudah terpenuhi lanjut Azhar
Mudah mudahan pihak kementerian mengakomodir proposal yang sudah kita sampaikan,
Di akhir pertemuan Plt Bupati Suhardiman Amby menyerahkan cenderamata iconic Kuansing sebagai kota jalur berupa miniatur jalur dan sebuah plakat jalur.
(Ind/sl)