Piala Bupati Cup I Diboyong Oleh Tim Bola Voly Putra Putri Pasir Penyu

Suaralira.com, INHU (Riau) -- Setelah  perjuangan panjang hingga semifinal mengalahkan Tim Bola Volly dari Kecamatan Batang Cenaku akhirnya Tim Bola Voli Putra - Putri Kecamatan Pasir Penyu berhasil meraih juara pertama turnamen Bola Voli Bupati Cup I 2022 yang akhirnya menaklukkan Tim Bola Volly nya Putra dan Putrinya berhadapan dengan Tim Putra-Putri kecamatan Kelayang kabupaten Indragiri Hulu (INHU) pada Sabtu (14/05/2022) di GOR Sultan Mahmudsyah Pematang Reba, pada malam harinya. 
 
Tim Bola Volly putra putri pasir penyu  berhasil meraih juara pertama Bupati Cup 2022 usai mengalahkan tim dari kecamatan Kelayang yang sempat kejar kejaran angka akan tetapi karena kegigihan dan perjuangan yang luar bisa juga kerjasama tim atas bimbingan pelatih Gafur dan Man Bedul engan Akhirnya terbayar dengan membawa piala penghargaan dari Pemerintah Inhu yang langsung diterima oleh Camat Pasir Penyu Aldiar. 
 
Pertandingan Final antara Tim Bola Volly apasir Penyu yang berhadapan dengan Tim Bola Volly Kecamatan Kelayang yang sengit yang telah terjadi jual beli pukulan deras yang menukik langsung disaksikan oleh Bupati Indragiri Hulu Rezita Meylani Yopi SE. 
 
Perjuangan yang sangat mendebarkan dan pekikkan suara suporter akhirnya terbayarkan dengan kemenangan Tim Bola Voly Kecamatan Pasir Penyu langsung 3-0 akhirnya Tim dari Kelayang harus akui Keunggulan dari Tim Bola Voly dari Kecamatan Pasir Penyu. 
 
Dengan berakhirnya pertandingan dua Tim yang berlaga maka langsung dilakukan penutupan Bupati Cup I di Gor Sultan Mahmudsyah  tersebut malam tersebut juga dilakukan Penyerahan piala Bupati Cup I Tahun 2022.
 
Bupati mengapresiasi atas kerjasama yang dilakukan oleh semua tim penyelenggara turnamen Bola Voli Bupati Cup I atas terlaksananya kegiatan hingga berjalan dengan baik dan sekaligus secara resmi menutup turnamen Bupati Cup l 2022.
 
Pertandingan usai dilanjutkan dengan penutupan Bupati Cup I tahun 2022 yang dilaksanakan di GOR Sultan Mahmudsyah  Sabtu malam (14/5/2022) Tahun 2022 sekaligus menandai bahwa GOR tersebut setelah selesai pekerjaannya yang sudah bertahun tahun difungsikan. 
 
Pada acara penutupan yang berada diluar GOR tersebut selaku ketua panitia, Evy Irma Junita dalam sambutanya mengatakan sebagai Ketua Umum Pengkab PBVSI Inhu mengucapkan selamat kepada para pemenang, dirinya mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung suksesnya turnamen Bola voli Bupati Cup I tersebut pada tahun ini 2022.
 
Selanjutnya, kata Evy Pengkab PBVSI Inhu akan secepatnya melakukan seleksi dan pembinaan kepada para pemain untuk persiapan untuk menghadapi Pekan Olah Raga Provinsi yang tak lama lagi akan diselenggarakan di Kabupaten Kuantan Singingi yang merupakan Kabupaten tetangga kita. 
 
Sementara itu Bupati Inhu Rezita juga menyampaikan "Selamat atas kemenangan yang di raih oleh tim Bola Voly Pasir penyu semoga banyak manfaat bagi tim tentunya jangan berpuas diri tetap berlatih dan selalu berjuang keras dengan olahraga ini selanjutnya akan menghadapi pertandingan ke ajang selanjutnya," Tutur Rezita. 
 
Pesan untuk tim yang lainnya tetap semangat walau disini belum berhasil dalam pertandingan Bola Voli Bupati Cup I berlatih dengan giat dan berusaha keras karena akan ada ada pertandingan bola diajang lainya dan pekan olahraga Riau yang tentunya berikan yang terbaik dan harumkan dan nama baik Inhu diajang Bola Voly Terang Bupati Inhu Rezita.
 
Hadir pada acara penutupan Bupati Cup I di GOR Sultan Mahmudsyah Sabtu malam (14/5/2022) di kelurahan Pematang Reba Kecamatan Rengat Barat Kapolres Inhu, Dandim Inhu dan unsur Forkominda Lainya Staf ahli Bupati serta para Kepala Dinas, Badan, kantor di Lingkungan Pemkab Inhu, Camat Rengat Barat, Lurah Rengat, serta tokoh masyarakat dan Pemuda Rengat Barat. (P4as/sl)