Suaralira.com, Aceh Tamiang (NAD) -- Bupati Aceh Tamiang Mursil SH MKn bersama Dansatgas TMMD Reguler Ke-115 Letkol Czi Alfian Rachmad Purnamasidi SIP MSi, meninjau pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-115 TA 2022, di Desa Selamat, Kecamatan Tenggulun, Aceh Tamiang. Rabu (12/10/2022).
Dalam peninjauan tersebut, Bupati Mursil bersama Dan Satgas yang juga Dandim 0117/Aceh Tamiang dan Kapolres Aceh Tamiang, Imam Asfali SIK serta Wakil Ketua DPRK, Fadlon SH tampak melihat pembangunan infrastruktur dan suprastruktur yang diharapkan kegiatannya berjalan sesuai rencana dan selesai tepat waktu. Sesuai target yang sudah disepakati untuk TMMD Reguler Ke-115, semua proyek ini bisa selesai tepat waktu.
"Kegotong-royongan TNI, Polri bersama masyarakat dan pemuda sangat bagus bisa turut membantu dalam pengerjaannya, sehingga nanti selesai sesuai target”, kata Bupati Mursil.
Sementara itu Komandan Kodim 0117/Aceh Tamiang Letkol Czi Alfian Rachmad Purnamasidi SIP MSi selaku DanSatgas TMMD Reguler Ke-115 mengatakan, sampai saat ini proses pengerjaan di hari kedua ini terlihat berjalan lancar.
"Semoga pengerjaan semua ini dapat berjalan lancar, sesuai rencana dan target serta tepat waktu", katanya.
Kemudian lanjutnya, Kita pastikan pembangunannya berjalan dengan baik sehingga nantinya hasil dari pekerjaan ini bermanfaat bagi rakyat, khususnya masyarakat Desa Selamat ini, "tutup Dandim 0177/ Atam.
Sebelumnya pada Selasa (11/10/2022) kemarin, Bupati Aceh Tamiang, Mursil SH MKn, secara resmi membuka TMMD Reguler ke 115. (Tarmizi Puteh/sl)
Sumber : MC DIM 0177/Atam