Suaralira.com, Rengat (Riau) -- Anggota Koramil 01/Rengat Kodim 0302/Inhu terus bergerak memberikan himbauan ke masyarakat akan pentingnya mematuhi protokol kesehatan.
“Dikarenakan ada dan sesuai instruksi dari perintah atas. Pandemi ini belum selesai,” kata salah satu anggota koramil 01/Rengat, Selasa (20/12/2022).
Kepada suaralira.com Babinsa menyampaikan terkait protokol kesehatan wajib dipatuhi oleh masyarakat, terutama ketika menjalankan aktifitas sehari-hari. “Senjata utama kita ketika melawan pandemi adalah itu, patuh protokol kesehatan,” ungkapnya.
Penyebaran dan masih adanya wabah virus covid-19 belum juga mereda, disiplin Protokol Kesehatan harus ditingkatkan dalam setiap penerapan aktivitas yang dilakukan oleh seluruh elemen masyarakat.
Menyikapi situasi tersebut, Pemerintah dari tingkat Pusat, Provinsi, Kabupaten sampai ke tingkat Kecamatan dan seluruh Aparat Keamanan TNI-POLRI, bersinergisitas bahu membahu menegakan disiplin Prokes dengan maksud serta tujuan agar penularan Covid-19 putus Sehingga tindak terjadi lagi peningkatan penyebaran virus covid-19. "Tambahnya. (P4as/sl)