Kasat Narkoba Ucapkan Terimakasih atas Kunjungan Pengurus GEMAN

Suaralira.com, TEBING TINGGI (SUMUT) - Kasat Narkoba Polres Tebing Tinggi AKP JH Panjaitan, S Sos SH MH, menyambut kehadiran pengurus Gerakan Masyarakat Anti Narkoba (GEMAN) Kota Tebingtinggi Suhairi ( Gogon ) beserta ustadz Muslim Istiqomah beserta beberapa orang pemuka masyarakat dengan pintu terbuka lebar, diruang kerjanya, Kamis (2/2/2023).

 

Dalam sambutannya kasat narkoba AKP JH Panjaitan, mengucapkan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya, atas peran serta masyarakat, dimana keperduliannya terhadap pemberantasan narkoba yang sudah sangat meresahkan di wilayah hukum polres kota Tebingtinggi.

Beliau juga mengatakan jika saya masih menjabat sebagai kasat narkoba di wilayah hukum kota Tebingtinggi ini jangan lagi ada yang coba-coba untuk melawan hukum terutama bagi bandar dan pengedar, sebab saya orang yang paling benci terhadap narkoba dan saya tidak ingin ada lagi korban yang berjatuhan akibat penyalahgunaan narkoba di kota Tebing tinggi.

Namun terkait hal itu tanpa adanya informasi yang akurat dan peran serta masyarakat, kami dari pihak polres kota Tebingtinggi, juga tidak akan dapat berbuat lebih banyak," jangan hanya katanya-katanya. Maka dari itu saya menghimbau kepada seluruh elemen masyarakat, baik itu Kepala lingkungan, pemuka masyarakat dan alim ulama beserta lembaga pemerhati lingkungan baik itu LSM maupun media massa, untuk tetap bisa bersenergi, dalam pemberantasan narkoba yang ada di Kota Tebingtinggi ini, demi kelangsungan generasi kita yang akan datang.

Apalagi para pengedar saat ini lebih pintar dalam melakukan aksinya dan hal itu pula yang menjadi kendala bagi kami, "seperti menangkap ikan dalam Nampan," ucapnya.

Namun walaupun begitu saya beserta jajaran dan anggota akan terus memerangi para pengedar dan pelaku selama 24 jam siap bertindak. Jika memang dapat di buktikan sesuai dengan laporan dari masyarakat. Dan kami akan menutupi kerahasiaan bagi pelapor yang menyaksikan kejadian peredaran Narkoba. Kalau perlu hubungi saya langsung, dan saya akan berikan penghargaan bagi masyarakat yang telah ikut berperan serta membantu kinerja kami agar kota Tebingtinggi ini bersih dari narkoba, menjadi kota berbudaya dan bermartabat.

Dengan kehadiran bapak -bapak saya sangat bangga dan sangat berterima kasih yang sebesar-besarnya, yang mana telah menyampaikan pendapat dan keperdulian kepada kami selaku pihak polres kota Tebingtinggi, sebab Narkoba ini musuh terberat kita bersama, bahkan seluruh dunia, inilah yang kami harapkan adanya kesadaran masyarakat dengan bahaya penyalahgunaan narkoba, ucapnya.

Di akhir kunjungan silaturahmi pengurus GEMAN dan Pemuka masyarakat, bapak kasat narkoba kota Tebingtinggi AKP J,H. Panjaitan,S, Sos,SH,MH. Mengajak berPoto bersama di ruang kerjanya. (s/efnst/SL)