Suaralira.com, Rengat - Babinsa Koramil 01/Rengat Kodim 0302/Inhu Serka Sakimin melaksanakan sosialisasi dan pengecekan ternak Sapi di wilayah binaan di Desa Paskem Kecamatan Rengat Kabupaten Indragiri Hulu (31/08/2023)
Kegiatan sosialisasi tersebut dilakukan dalam rangka mencegah penyebaran Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) yang saat ini sedang merambah terhadap ternak Sapi.
Menurut Babinsa Serka Sakimin, dirinya perlu melakukan sosialisasi kepada warga binaan terutama yang memiliki ternak Sapi.
“Dengan melakukan pemantauan langsung ke rumah warga khususnya yang memiliki ternak sapi, tujuannya untuk memberikan sosialisasi terkait menekan penyebaran penyakit (PMK) terhadap ternak Sapi,” ungkap Serka Sakimin.
Selain itu Babinsa juga berharap warga pemilik ternak sapi untuk selalu menjaga kebersihan kandang agar ternak Sapi tidak mudah terdampak atau terkena wabah PMK tersebut.
“Harapannya dengan sosialisasi ini dapat menjadi masukan kepada pemilik ternak sapi untuk selalu memantau hewan ternaknya,” ujarnya.
Dalam melakukan sosialisasinya, Babinsa berpesan kepada warga untuk tidak ragu melaporkan kepada kami atau ke kantor Bidang peternakan dan Kesehatan Hewan apabila terdapat gejala yang aneh pada hewan ternaknya.
Sementara itu, Sugio warga binaan pemilik ternak sapi sangat kepada suaralira.com saat itu menyampaikan berterima kasih atas masukan yang diberikan oleh Babinsa.
Karena menurutnya bahwa sosialisasi yang diberikan oleh Babinsa sangat penting khususnya bagi warga yang memiliki ternak Sapi"ucapnya(Pr4as/sl)