Suaralira.com, Rengat - Sinergitas Babinsa dan Bhabinkamtibmas Kelurahan Kampung Dagang terus terjaga dalam penciptaan situasi kamtibmas di wilayahnya agar selalu aman dan kondusif.
Seperti halnya yang dilakukan Babinsa Koramil 01/Rengat pada Kamis (12/10/2023) di kelurahan Kampung Dagang melakukan bincang santai dan menyapa warga yang berjualan dan sedang duduk di lokasi wisata danau raja.
Babinsa menyampaikan himbauan kamtibmas kepada warga, diharapkan agar selalu menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif,apa lagi kelurahan kita akan mendapat kehormatan untuk menjadi lokasi MTQ tingkat kabupaten seprovinsi Riau.
Dikatakan Babinsa kepada suaralira.com dikatakanya bahwa kita berharap mari sama-sama kita jaga kamtibmas di kelurahan kita ini menjelang perhelatan MTQ yang akan di laksanakan bulan depan.
Sementara Bripka Robby sebagai Bhabinkamtibmas juga menambah kan,hadirnya Babinsa dan Bhabinkamtibmas di kelurahan ini untuk pemeliharaan kamtibmas, juga penyelesaian persoalan yang timbul di tengah masyarakat.
Dengan ada nya sinergitas antara Babinsa, Bhabinkamtibma serta warga situasi kamtibmas diwilayah ini bisa terus terjaga dan tetap aman serta terkendali(Pr4as/sl)