Suaralira.com, Tebing Tinggi -- Melalui kegiatan positif Polri di bulan suci Ramadhan 1445 H, Kasat Reskrim Polres Tebing Tinggi AKP Junisar Rudianto Silalahi, SH, MH bersama jajaran membagikan takjil berbuka puasa kepada masyarakat yang melintas di depan Mapolres Tebing Tinggi, Kamis sore (21/03/24) sekira pukul 17.00 WIB.
Kegiatan bakti sosial pembagian takjil Kepada masyarakat ini turut dihadiri, KBO Sat Reskrim Polres Tebing Tinggi Iptu T Simanjuntak, S.H, MH, Kanit Tipidter Polres Tebing Tinggi Iptu Fernando Sitepu, S.H., M.H, personel Sat Reskrim dan personel Polres Tebing Tinggi.
Tampak di lokasi, sejumlah masyarakat sangat antusias dan senang atas bentuk kepedulian Polres Tebing Tinggi yang turut merasakan perjuangan masyarakat yang sedang menjalani ibadah puasa dengan berbagi makanan berbuka puasa yakni takjil kepada masyarakat yang melintas di sore itu.
Salah satu masyarakat, Sunaryo (43) mengucapkan terimakasih kepada jajaran Polres Tebing Tinggi turut berbagi dan telah sudi memberikan takjil kepada dirinya yang sedang berpuasa.
"Terimakasih kepada Bapak-Ibu di Polres Tebing Tinggi atas pemberian takjil kepada saya, semoga Allah membalas amal baik bapak ibu, takjil ini akan saya santap saat berbuka nanti," tandasnya.(Gabe/sl)