Suaralira.com, Rengat (Inhu) - Kegiatan Sosialisasi Tahapan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Serentak Tahun 2024 Bagi Pemilih Perempuan di Kabupaten Indragiri Hulu Jumat tanggal 11 Oktober 2024 sekira pukul 08.40 WIB di Gedung Dang Purnama Rengat Kecamatan Rengat Kabupaten Indragiri Hulu.
Pelaksanaan Kegiatan Sosialisasi Tahapan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Serentak Tahun 2024 Bagi Pemilih Perempuan di Kab. Inhu.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Dandim 0302/Inhu-Kuansing yang diwakili oleh Mayor inf Kabul ( Kasdim 0302/Inhu-Kuansing ), Kompol Manapar. Situmeang, SH., S.I.K ( Waka Polres Inhu ), Ronaldi Ardian,S.H ( Ketua KPU Kab. Inhu), Mulya Santoni ( Komisioner KPU Kab. Inhu ), Yenni Mairida, SE, MM ( Ketua YPLDR Prov. Riau / Narasumber ), Poppy Bainurita,SE ( Camat Rengat ), Ny. S. Silaban ( Pengurus Persit Cab Li Kodim 0302/Inhu ), para Anggota Ibu Persit Cab Li Kodim 0302/Inhu, Ny. M. Situmeang ( Wakil Ketua Ibu Bayangkari Kab. Inhu ), Para Anggota Ibu Bayangkari Kab. Inhu.
Dalam kegiatan tersebut Ketua KPU Kab.Inhu dalam sambutanya menyampaikan Terimakasih Kepada Seluruh Tamu undangan dan Para Ibu Persit Cab Li Kodim 0302/Inhu dan Ibu Bayangkari Kab. Inhu Peserta Sosialisasi Pemilih Perempuan dalam Pesta Demokrasi Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kab. Inhu Tahun 2024.
"Selaku Ketua KPU Kab. Inhu kami Mengajak Seluruh Para Ibu Persit Cab Li Kodim 0302/Inhu dan Ibu Bayangkari Kab. Inhu Agar Ikut Serta Meningkatkan Partisipasi Pemilih Perempuan pada Pilkada Tahun 2024 di Kab. Inhu." Ujarnya.
Dikatakan oleh Ketua KPU bahwa Peran Perempuan Sangat Penting dalam Pembagunan disetiap Daerah dimana zaman Sekarang Sudah Banyak Para Kaum Perempuan yang Menjadi Pejabat Baik di tingkat Pusat maupun ditingkat Daerah.
Pada saat ini, diberikanya Sosialisasi ini Bertujuan Untuk Memberikan Pemahaman Kepada Para Perempuan Mengenai Hak dan Kewajiban dalam Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kab. Inhu Tahun 2024.
Dalam kesempatan ini lanjut Ronald bahwa kami Juga Menyampaikan Agar Para Ibu Persit Cab Li Kodim 0302/Inhu dan Ibu Bayangkari Kab. Inhu Selalu Mengigatkan Para Suaminya Untuk Menjaga Netralitas dalam Pilkada Serentak Tahun 2024 di Kabupaten Indragiri Hulu."pesannya.
Usai sambutan yang disampaikan oleh Ketua KPU Kab.Inhu selanjutnya
Foto Bersama dan dilakukan Penyampaian Materi 1 dilanjutkan tanya jawab, terus penyampaian Materi 2 juga dilakukan Tanya jawab hingga selesai.(Pras.sl)