Ingin Produksi Film Soekarno Berkelas Oscar, Sukmawati Minta Restu Jokowi

 

JAKARTA (suaralira.com) - Putri proklamator RI Soekarno, Diah Mutiara Sukmawati Soekarnoputri, menemui Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka, Senin (13/6/2016) pagi.


Sukmawati ingin minta persetujuan sekaligus melaporkan perkembangan film tentang Soekarno kepada Presiden.


"Mau minta restu Presiden dulu," ujar Sukmawati usai bertemu Presiden.


Presiden, kata Sukmawati, mengapresiasi dan mendukung proyek film tersebut. Produksi film itu sendiri baru tahap rencana. Oleh sebab itulah dia meminta restu Presiden.


Dengan restu itu, Sukmawati yakin produksi film akan lebih cepat dan lancar.


Sukmawati menambahkan, film ini berencana bercerita tentang kisah hidup Soekarno mulai dari lahir hingga wafat.


Di dalamnya, akan ditunjukkan pergolakan presiden pertama RI tersebut, atas situasi tanah air ketika itu.


Dia memastikan, film Soekarno yang baru ini akan berbeda dari film yang sudah ada.


"Marketing-nya sih mau internasional ya. Kalau bisa masuk ke Academy Awards (Piala Oscar). Oleh sebab itu mesti dengan sutradara yang memadai," ujar dia.


Rencananya, tim akan bekerja sama dengan praktisi-praktisi film di China demi membuat film tersebut.