PEKANBARU (suaralira.com) - Meskipun sempat mengalami penurunan, kini kabar baik kembali menghampiri petani kelapa sawit. Pasalnya, harga Tandan Buah Segar (TBS) di Riau kembali menunjukkan trend positif peningkatan.
Berdasarkan hasil rapat rapat penetapan harga TBS Provinsi Riau terlihat peningkatan Mencapai Rp66,55. Kabar positif ini akan berlaku pada periode 25 sampai dengan 31 Januari 2017.
Kepala Dinas Tanaman Pangan, Hortikuktura dan Perkebunan Provinsi Riau, Ferry HC mengatakan, hal tersebut merupakan kabar baik bagi petani di akhir bulan Januari ini. Diharapkan, peningkatan harga TBS terus mengiringi usaha perkebunan petani sawit.
"Ya kembali ada penignkatan harga TBS. Dengan kenaikan harga TBS ini setidaknya bisa kembali meredam kehelisahan masyarakat terhadap harga sawit," tuturnya Rabu, 25 Januari 2017.
Lebih jauh ia menambahkan, kenaikan harga TBS pekan ini juga terlihat dari kenaikan Crude Palm Oil (CPO) sebesar Rp9.038,92. Sementara untuk harga kernel Rp9.566,62 dengan indek K sebesar 92,44 persen.
Sementara itu berdasarkan hasil rapat penetapan harga TBS Provinsi Riau nomor 04 periode 25 sampai dengan 31 Januari 2017 Juga ditetapkan harga TBS untuk umur 3 tahun Rp1.632,40. Sedangkan untuk umur 4 tahun Rp1.820,44 dan untuk umur 5 tahun Rp1.947,0 hingga umur 10 tahun.