Probolinggo (Jatim), Suaralira.com – Selain dapat mempererat tali silaturahmi, ajang bertamu ke rumah Dinas Kapolres Probolinggo juga bisa menjadi ajang berbagi informasi. Khususnya antara kepolisian dengan para aktivis di kabupaten probolinggo, Jumat (18/10/19).
“Selain itu juga bisa saling berkenalan dan berbagi pengalaman dengan kapolres. tutur perwakilan aktivis sudarsono yang juga Ketua DPW LSM TAMPERAK Jawa Timur. Pertemuan ini untuk menjalin silaturrahim antara aparat bersama rekan-rekan Aktivis di Probolinggo ” kata sudarsono.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolres probolinggo juga mengaku merasa senang bergabung bersama rekan aktivis “Saya suka berbincang-bincang bareng seperti ini,” ujarnya, karena kami ingin menjalin kemitraan dengan semua elemen khususnya LSM.
Beliau berharap, hubungan kemitraan dan sinergitas dengan para aktivis dapat terus terjalin dengan baik. Kapolres menambahkan, dalam bekerja mempunyai slogan ‘Pengabdianku adalah Ibadahku. Kami akan selalu ada di tengah tengah masyarakat, ujarnya.
“Kami berharap agar hubungan tali silaturrahmi dan sinergitas seperti ini tidak hanya sampai di sini saja. Hubungan yang baik kita juga akan kembangkan bersama para aktivis yang ada di Probolinggo,” tandasnya.
Sementara itu Jumanto selaku ketua YKBH- BK mengatakan, dengan silaturrohim ini bisa memaknai bahwa Aktivis dan kepolisian tidak ada pembatasnya. “Yaitu seperti keluarga sendiri.
Selama ini, hubungan antara Aktivis dan kepolisian sudah sangat bagus sejak kepemimpinan Kapolres sebelumnya. Bahkan sama sekali tidak ada permasalahan,” paparnya.
Sementara M Haris yang juga ketua Pemuda Pancasila Kabupaten Probolinngo, berharap kepada pihak kepolisian agar selalu memberikan rasa nyaman kepada masyarakat dan memberikan perlindungan sesuai dengan slogan Polri, Melindungi dan Mengayomi. "Pungkas Haris.(sdr/Hlm/sl)