Inhu (Riau), Suaralira.com -- Setelah sekian belas jam waktu yang cukup panjang dan begitu banyak intruksi, sanggahan, bantahan diutarakan dan warna aksi WO dari saksi pasangan calon, KPU (Komisi Pemilihan Umum) Kabupaten Indragiri Hulu, Riau, rekapitulasi tetap dilanjutkan dan segera diselesaikan dan tetap dilakukan penetapan dari hasil perhitungan suara pada Pilkada Tingkat Kabupaten Indragiri Hulu secara langsung di Sekretariat KPU di Rengat Barat, Rabu (16/12/2020).
Pelaksanaan sidang pleno secara terbuka KPU Inhu tersebut ditetapkan berdasarkan perolehan suara pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Inhu, maka KPU Inhu menetapkan Paslon Nomor Urut 2, Rezita Meylani Yopi - Junaidi Rahmat, sebagai peraih suara terbanyak dan mengalahkan 4 paslon lainnya.
Rajut nama slogan Paslon Rezita Meylani - Junaidi telah terbukti, berdasarkan penetapan KPU Inhu telah berhasil mendapatkan suara pada Pilkada Inhu terbanyak, sekitar 50.356 suara pada pertarungannya.
Sementara perolehan suara terbanyak kedua adalah Paslon Nomor Urut 5, Rizal Zamzami - Yoghi Susilo (Ridho) sebanyak, 50.048 suara, dan Paslon Nomor Urut 4, Irjend Pol (P) Wahyu Adi - Supriati sebanyak, 36.156 suara.
Untuk berikutnya, Paslon Nomor Urut 3, Siti Aisyah - Agus Rianto hanya mampu meraup sebanyak, 35.653 serta, sementara Paslon Nomor Urut 1, dr.Nurhadi - Kapten (Pur) Toni Sutianto, sebanyak 17.644 suara menempati urutan nomor ke lima atau terakhir.
KPU Inhu memulai Sidang pleno tersebut resmi dibuka pada, Rabu (16/12/2020) sekitar pukul 10.00 WIB, dan selesai Kamis (17/12/2020) dinihari, sekitar pukul 2.30 WIB.sidang tersebut yang langsung dipimpin langsung oleh ketua KPU Inhu Yenni Mairida terlihat sidang berlansung aman dan kondusif karena dulakukan pengamanan ratusan personil pengawalan ketat kepolisian Polres Inhu. (prs/sl)