Suaralira.com, Pekanbaru -- Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang ( PUPR ) kota Pekanbaru " Indra Pomi Nasution, mengucapkan selamat kepada para peserta SKW ( Sertifikasi Kompetensi Wartawan ) tahun 2022, yang diselenggarakan BNSP dan LPS Pers Indonesia.
Ucapan selamat yang disampaikan Indra Pomi lewat telpon selulernya Minggu (17/07/2022) kepada awak media menyampaikan " terlebih dahulu ia mengucapkan selamat bagi rekan - rekan yang ikut berkompetensi dalam profesi Pers. Bahkan tak luput ia meminta maaf atas ketidak hadirannya dalam pembukaan acara tersebut.
Dalam pembicaraan singkatnya, Indra Pomi merasa bangga dan salut kepada ketua DPP ( Dewan Pimpinan Pusat ) SPI ( Solidaritas Pers Indonesia ) ibu Suriani Siboro. Kartini yang tangguh tanpa mengenal lelah, berjuang dari akar rumput hingga bisa menghimpun / membina rekan - rekannya kearah yang lebih baik lagi.
Tak luput juga saya sampaikan kepada Suriani Siboro, atas nama pribadi saya mohon maaf adinda ....faktor kesibukan yang membuat waktu tidak dapat dibagi untuk menghadiri pembukaan acara pembukaan SKW tersebut, namun pada intinya meskipun saya berhalangan tidak dapat hadir, saya tetap memberikan dukungan kepada Suriani Siboro dan rekan- rekan peserta. SKW lainnya.
Perlu saya sampaikan juga , selama saya mengenal sosok Suriani Siboro selama ini , seorang wanita yang tegar dan tangguh dalam mengeluti profesinya , bahkan bisa menjadi pemimpin di DPP SPI . Harapan saya , semoga kedepannya keluarga besar DPP SPI semakin sukses dan maju dibawah komando Kartini pejuang Pers.
Bagi rekan - rekan yang telah ikut berkompetensi dalam ujian SKW kemarin tak luput saya ucapkan selamat berkarya , apapun hasilnya kelak harus sportif menerima hasil yang diberikan penguji, tetap semangat ketua umum DPP SPI dan peserta SKW ....Allah pasti akan memberikan ridho nya yang terbaik, "ucap Indra Pomi. (Fa/st/sl)