YBM BRILIAN BRI Cabang Teluk Kuantan Berikan Bingkisan dan Santunan

YBM BRILIAN BRI Cabang Teluk Kuantan Berkolaborasi Dengan Karang Taruna Kuansing Adakan Khitanan Massal

Suaralira.com Teluk Kuantan- YBM BRILIAN BRI Cabang teluk Kuantan memberikan Bantuan Bingkisan dan Santunan Kepada 125 Peserta Khitanan Massal yang dilakukan Karang Taruna Kabupaten Kuantan Singingi pada Sabtu (08/07).

Tampak hadir dalam kegiatan tersebut, Ketua Karang Taruna Provinsi Riau Muhammad Andri, ST, Kepala Dinas Kesehatan Kuansing diwakili Bidang Pelayanan Andi Samsul, S.Kep, Kepala Kantor Kementrian Agama Kuansing Diwakili Seksi Zakat Wakaf Drs. H. Wlfian, Ketua KONI Kuansing Andi Cahyadi, Ketua IDI Kuansing dr. Fahdiansyah, S.P.Og, Kepala BAZNAS diwakili Satuan Audit Internal Gusti Yendri, SHI, Kepala Puskesmas Teluk Kuantan Mimi Saswita, SKM, M.Kes, Pemimpin Cabang BRI Teluk kuantan Fery Widodo melalui Manager Operasional Erizal Syukra dan Ketua Karang Taruna Kuansing Arafik, ST.

Berdasarkan laporan Indra Pirman, S. Kom Ketua panitia Penyelenggara, Khitanan Massal kali ini merupakan Khitanan dengan Peserta terbanyak semenjak Kabupaten Kuantan Singingi berdiri.

"Ini merupakan khitanan massal semenjak Kuansing berdiri, total yang terdata ada 125 anak Peserta yang mengikuti acara dalam rangka Gebyar Aksi Karang Taruna Kuansing" Ujar Indra Pirman.

Arafik, ST Ketua Karang Taruna Kabupaten Mengatakan dalam sambutannya, mengucapkan banyak  terimakasih kepada mitra strategis karang taruna yg sudah menyukseskan agenda khitan massal ini.

"Kami ucapkan terima kasih kepada IDI Kuansing, Bank BRI, Baznas dan Alfa Scorpi. Kedepan kegiatan kegiatan sosial seperti ini akan sering kita lakukan, dan kita akan gandeng mitra strategis karang taruna lainnya" Jelas Arafik.

Pemimpin Cabang BRI Teluk kuantan Fery Widodo melalui Manager Operasional Erizal Syukra dan juga ketua YBM BRILIAN BRI cabang Teluk kuantan mengatakan YBM BRILIAN BRI cabang Teluk kuantan pada saat ini melaksanakan kegiatan program pendayagunaan zakat yaitu program sunat masal dan pembagian gerobok UMKM bagi yang kurang mampu.

"Peserta Sunat massal 125 orang merupakan anak yang tergolong kurang mampu yang berbeda diwiilayah kerja BRI Cabang Teluk kuantan dan unit supervisinya" Ujar Erizal Syukra.

"Peserta sunat masal kita berikan bingkisan berupa kain sarung, peci, baju Koko, tas anggaran bingkisan Rp.200.000 perorang dan santunan perorang Rp.150.000 Pembagian gerobok bagi UMKM yang kurang mampu sebanyak 20 gerobak, Penerima gerobak juga kita berikan bantuan modal usaha sebanyak Rp.1.000.000 perorang" Jelas Erizal Syuk

Dikatakan Erizal Syukra Kegiatan ini merupakan YBM BRILIAN Teluk kuantan yang dananya berasal dari zakat pekerja BRI yang dikelola oleh yayasan Baitul mall brilian.

Ind/sl