ANKARA – Warga Turki dilaporkan turun ke jalan untuk berusaha menghentikan kudeta yang dilakukan oleh pihak militer. Kudeta militer yang terjadi saat ini telah membuat keadaan Turki menjadi sangat tidak stabil.
Sebagaimana dikutip dari Reuters, Sabtu (16/07/2016), ketidak stabilan terdengar suara senjata api yang terus meletus serta teriakan warga sipil yang terdengar di Ankara serta di Istanbul. Namun, satu hal yang pasti, banyak warga sipil yang tidak tinggal diam ketika mendengar presiden mereka digulingkan oleh pihak militer.
Usai mendengar kata-kata dari Presiden Tayyip Erdogan yang meminta warga untuk membantunya, banyak warga sipil yang turun ke jalan untuk berusaha menghentikan usaha kudeta tersebut.
Dari rekaman yang beredar di dunia maya, terlihat banyak warga sipil menyerang dengan tangan kosong serta batu ke arah pihak militer. Dengan bermodalkan bendera Turki, banyak warga sipil berkumpul di alun-alun Istanbul serta Ankara untuk terus memberikan dukungan kepada Erdogan.
Warga juga menyerukan kalimat-kalimat ketidaksetujuan mereka terhadap kudeta tersebut. Bahkan, banyak warga sipil yang nekat mengepung tank-tank militer yang berpatroli di sekitar Ankara serta Istanbul.