PB KAMI Minta Pemerintah Berantas Spekulan Penjual Masker Kesehatan

Jakarta, Suaralira.com -- Pengurus Besar Komunitas Aktivis Muda Indonesia (PB KAMI) Meminta kepada Menteri Kesehatan Dan Polri agar menindak Pengusaha dan spekulan yang menjual masker kesehatan diluar harga kewajaran.
 
Mereka secara tidak manusiawi telah memanfaatkan Virus Corona yang baru saja terdeteksi di Indonesia, dan meraup keuntungan yang diluar kewajaran” Tegas Sultoni, ketua umum PB KAMI di Jakarta, Senin (02/03).
 
Seperti yang diketahui, sejak gencarnya wabah Corona merebak, harga masker dan ketersediaannya pun berubah drastis.
 
Hal ini diduga dimanfaatkan para pengusaha yang berspekulasi karena kebutuhan penggunaan masker kesehatan yang melonjak naik.
 
PB KAMI juga mendukung Penuh pemerintahan Jokowi untuk segera mencari jalan keluar terdeteksinya Virus Corona Tersebut.
 
Selain itu, Sultoni juga menghimbau kepada seluruh masyarakat Indonesia agar tetap tenang, berdoa dan bergaya hidup sehat agar daya tahan tubuh tetap kebal terhadap serangan Virus Corona.
 
” Kita sebagai warga negara Indonesia saat ini harus mendukung pemerintah Indonesia dalam penanggulangan Virus Corona sampai Tuntas.” Ucap Sultoni.
 
“Saya juga meminta pada semua pengurus KAMI didaerah – daerah agar tetap waspada dan menjaga kenyamanan. Jangan buat resah, segera laporkan pada instansi yang berwenang jika disekitar kita ada warga yang diduga terkena wabah Corona” Himbaunya. (toni/sl)