Suaralira.com, Rengat - Pelaksanaan kegiatan Upacara Bendera serta Memperingati Hari Sumpah Pemuda Ke 96 Tahun 2024 bertempat di Halaman Kantor Bupati Kabupaten Indragiri Hulu Senin tanggal 28 Oktober 2024 pukul 07.50 WIB.
Untuk Pejabat Upacara Inspektur Upacar : Drs. H Junaidi Rachmat, M.Si
(Plt. Bupati Kab. Inhu) ,Komandan Upacara : Muhammad Febri Efendi (Pramuka Kab. Inhu) ,Perwira Upacara : Rendi Rahman, S.I.P (Sekretaris Karang Taruna Kab. Inhu)
Kegiatan dihadiri oleh Drs. H. Junaidi Rachmat, M.Si (Plt. Bupati Kab. Inhu) , Mayor Inf Kabul Kasdim 0302/Inhu mewakili Dandim 0302/Inhu) , Kompol Manapar Situmeang, SH, S.I.K, MH
(Waka Polres Inhu mewakili Kapolres Inhu) , M. Ali Hidayatullah, S.H
(Kepala Seksi Pengelolaan Barang Bukti dan Barang Rampasan Kejari Inhu mewakili Kepala Kejaksaan Negeri Indragiri Hulu) ,Sabtu Pradansyah Sinurat(Ketua DPRD Kab. Inhu) , Aminah, SH( Panitera Pengadilan Negeri Inhu mewakili Ketua Pengadilan Negeri Inhu)
Dr. Hasan Nul Hakim, S.Hi, MA
(Ketua Pengadilan Agama Rengat) , Evi Irma Junita, S.KM, M.Kes
(Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan dan Kersa Setda Kab. Inhu) 9. Joni Maryanto, S.Pi, M.Si (Staf Ahli Bupati Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setda Kab. Inhu), Ahmad Syukur, S.Sos, M.Si
(Staf Ahli Bupati Bidang Administrasi Umum Setda Kab. Inhu) ,
Selanjutnya H. Syahruddin, S.Sos, MT
(Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Kab. Inhu) ,Dra. Hj. Erlina Wahyuningsih, M.I.P(Asisten Administrasi Umum Setda Kab. Inhu) , Kepala OPD dilingkungan Pemda Kab. Inhu, dr. Lusi Lestari, MARS (Direktur RSUD Indrasari Rengat) , Abdul Rahman(Kwarcab Pramuka Inhu
Rendi Rahman, SIP (Sekretaris Karang Taruna Kab. Inhu) , Pejabat Pemda dan Peserta Upacara yang hadir ± 600 Orang, Paduan Suara SMA N 1 dan SMA N 2 Rengat Barat.
Usai Pembacaan Teks keputusan kongres pemuda indonesia 1928, selanjutnya Amanat Inspektur Upacara menyampaikan Bahwa pada saat ini bangsa Indonesia tengah memperingati sebuah peristiwa penting dalam sejarah kebangsaan Indonesia yaitu Peristiwa Sumpah Pemuda tahun 1928.
Sebuah peristiwa dimana para pemuda Indonesia menyatakan tekad dan kehendak yang kuat untuk bersatu di tengah kenyataan keragaman untuk menghadirkan negara Indonesia Nilai-nilai agung yang ditampilkan oleh generasi sumpah pemuda 1928 ini harus selalu didengung-dengungkan berkali-kali di setiap waktu untuk menguatkan kesadaran dan karakter bangsa Indonesia.
Menghadapi berbagai perubahan situasi dan kondisi yang sangat cepat, yang bisa menjadikan kekuatan bangsa terdegradasi hingga melemahkan daya kekuatan bangsa Indonesia untuk menjaga eksisistensi kebangsaaan Indonesia secara lestari.
Bulan Pemuda dan Peringatan Hari Sumpah Pemuda 2024 ini berbarengan dengan masa transisi pemerintahan baru yang akan mengorkestrasi langkah bangsa Indonesia mewujudkan target-target Pembangunan jangka menengah sebagai landasan pencapaian target Pembangunan jangka panjang 2045, yaitu terwujudnya Indonesia Emas.
Dengan bercirikan kemajuan dan kesejahteraan yang makin tinggi, serta kiprah bangsa Indonesia yang lebih kuat dalam kancah global.
Maka dengan Momentum ini merupakan kesempatan bagi bangsa Indonesia untuk memberikan perhatian yang lebih besar kepada agenda- agenda pengembangan kepemudaan sebagai bagian penting dalam Pembangunan Indonesia.
Baik dalam posisi pemuda sebagai subjek Pembangunan maupun sebagai objek Pembangunan.
Sementara sebagai Subjek Pembangunan sebagian pemuda Indonesia telah memiliki kemampuan untuk berpartisipasi aktif dalam beragam sektor Pembangunan Nasional bahkan pada agenda SGDs (Sustainable Development Goals) Perserikatan Bangsa Bangsa yang merupakan agenda global.
Untuk itu,harapan kepada pemuda untuk lebih berperan dalam Pembangunan Nasional Indonesia adalah tepat adanya, karena pada hakikatnya pemuda adalah pemilik masa depan.
Hasil pencapaian hal ini dapat ditemukenali dari capaian Indeks Pembangunan Pemuda Sebagai indicator kualitas kepemudaan pada tahun 2024 Indeks Pembangunan Pemuda berada pada 56,33 persen, dengan rincian capaian domain Pendidikan sebesar 70,00 persen, domain kesehatan dan kesejahteraan sebesar 65,00 persen.
Dan untuk domain gender dan diskriminasi sebesar 53,33 persen. Sementara itu domain lapangan dan kesempatan kerja sebesar 45,00 dan domain partisipasi dan kepemimpinan sebesar 43,33 persen.
"Oleh karena itu sungguh tepat, momentum peringatan hari sumpah tahun 2024 ini mengangkat tema Maju Bersama Indonesia Raya. Tema ini menyampaikan pesan kepada kita semua, untuk meningkatkan dan memajukan berbagai elemen pelayanan kepemudaan hingga mencapai kondisi Indonesia yang raya, Indonesia yang besar, Indonesia yang sejahtera.
Serta Upaya ini dilakukan dalam bentuk Upaya pemajuan secara bersama, simultan, sinkron, dan terkoordinasikan dengan sebaik-baiknya baik pada tingkat pusat maupun pada tingkat daerah.
Sementara sebagai Peran pemerintah daerah sungguh sangat penting untuk menggerakkan pelayanan kepemudaan diwujutkan dalam bentuk kebijakan dan program kepemudaan yang baik dan berkesinambungan, serta diwujutkan dalam bentuk rencana aksi daerah (RAD) layanan kepemudaan yang berorientasi kepada peningkatan IPP yang disesuaikan dengan kondisi daerah masing.
Pada momentum peringatan hari sumpah pemuda ini, marilah kita bersama-sama melakukan berbagai macam langkah untuk dapat bisa mengembangkan potensi pemuda melalui aktivitas yang mendorong perkembangan kreativitas dan innovasi pemuda Indonesia dengan berbagai cara yang dapat dilakukan.
Selanjutnya, Marilah kita perbaiki kepedulian kita kepada pemuda Indonesia melalui perbaikan pelayanan kepemudaan, perbaikan tata-kelola pelayanan kepemudaan, dan dukungan sumber daya hingga kondisi kepemudaan Indonesia menjadi lebih baik yang tercermin dengan kenaikan Indeks Pembangunan Pemuda.
Kami juga memberikan terima kasih dan penghargaan atas prestasi kontribusi kepemimpinan dan kepeloporan pemuda Indonesia dalam berbagai bidang Pembangunan. Indonesia yang raya dan Sejahtera memanggil partisipasi dan perjuangan pemuda Indonesia.
Diakhit sambutanya Plt,Bupati juga menyampaikan mengucapkan terimakasih kepada seluruh Peserta upacara dalam momentum Hari Sumpah Pemuda Tahun 2024 ini.
Dan kepada Adik2 kita pemuda dan pemudi yang ada di Kabupaten Indragiri Hulu yang akan melanjutkan kejenjang Pendidikan dan meriah Cita-citanya semoga tercapai apa yang akan diinginkan, dan kepada Adik2 pemuda pemudi terimakasih telah ikut memeriahkan Hari Sumpah Pemuda"tutupnya.
Peringatan hari Sumpah Pemuda juga tampak personil Pasukan Upacara diantaranya Satpol PP , KPBD ,Damkar
Dishub, Korsik Serta Pramuka(Prs.sl)