Wali Kota Tebing Tinggi Dukung Tindakan Tegas Polda Terhadap Pelaku Kericuhan Harlah NU

TEBING TINGGI, (SUMUT), suaralira.com - Wali Kota Tebing Tinggi H. Umar Zunaidi Hasibuan mendukung sepenuhnya tindakan tegas  Polda Sumut khususnya Polres Tebing Tinggi terhadap para pelaku kericuhan pada Harlah NU ke-93 di Tebing Tinggi. "Kami sangat menyesalkan apa yang dilakukan para oknum tersebut," kata Umar Zunaidi, Sabtu (2/3).
 
Ia mengatakan apa yang dilakukan oknum pelaku kericuhan tersebut mengganggu ketertiban dan keamanan masyarakat,dan  sudah sepantasnya aparat kepolisian mengambil tindakan tegas.
 
Untuk selanjutnya Pemerintah Kota Tebing Tinggi berharap aparat kepolisian mengusut tuntas kasus tersebut sampai pada aktor intelektualnya, karena hal itu juga telah mencederai nama baik Kota Tebing Tinggi.
 
"Kita sedang menghadapi persiapan menjelang Pemilu 2019, ketertiban dan keamanan masyarakat harus kita jaga bersama-sama," katanya.
 
Apa yang terjadi dalam Harlah NU tersebut sungguh disesalkan, dan diduga ada oknum memprovokasi masyarakat yang sedang mengikuti tausyiah yang disampaikan petinggi ormas NU.
 
"Tindakan yang mengganggu ketertiban tersebut tidak saja mencoreng ormas NU, tetapi juga pemerintah kota dan masyarakat Tebing Tinggi dan tindakan tegas harus dilakukan sesuai hukum yang berlaku," katanya. (gabe/sl)